Henderson: Sebuah Kehormatan Jadi Kapten Liverpool

Henderson: Sebuah Kehormatan Jadi Kapten Liverpool
Jordan Henderson (c) AFP
Bola.net - Posisi kapten Liverpool akan kosong begitu ditinggal Steven Gerrard ke Amerika Serikat pada akhir musim ini. Untuk saat ini Jordan Henderson menjadi kandidat kuat untuk menggantikan peran Gerrard.

Meskipun begitu, Henderson akan menyerahkan semua persoalan ban kapten tim kepada manajer Brendan Rodgers. Bagi Henderson menjadi kapten The Reds selanjutnya merupakan suatu kehormatan besar.

"Stevie akan pergi ke Amerika dan kami akan memutuskan siapa yang menggantikannya sebagai kapten. Ini semua bukan terserah kepada saya, namun manajerlah yang menentukan,” ujar Henderson di situs resmi klub.

“Itu akan menjadi sebuah kehormatan bagi siapa pun yang mengenakan ban kapten, baik di masa lalu maupun di masa depan."[initial]

 (lfc/ada)