
Bola.net - - Kapten , Jordan Henderson, memuji Divock Origi dengan menyebutnya telah tampil sangat brilian sejauh ini bagi The Reds meski peluangnya untuk tampil di skuat utama tak terlalu banyak.
Sejak Jurgen Klopp datang ke Liverpool musim lalu, Origi lebih sering dijadikan pemain pelapis. Ia lebih suka memainkan Roberto Firmino maupun Daniel Sturridge untuk jadi starter. Ia lebih suka memainkan Origi sebagai pemain pengganti.
Namun untuk saat ini, Origi dipercaya oleh Klopp untuk jadi starter. Hal itu terjadi menyusul cederanya Daniel Sturridge dan Philippe Coutinho. Kepercayaan itu dibayar tuntas oleh pemain muda asal Belgia tersebut. Sejauh ini ia sukses mencetak lima gol dari lima kali penampilannya bersama Liverpool di semua ajang.
Henderson pun terkesan dengan penampilan pemain 21 tahun tersebut. Sang skipper pun tak ragu untuk memujinya dengan kata brilian.
"Divock telah tampil brilian. Ia mungkin tidak punya banyak waktu bermain sesering yang ia inginkan selama beberapa bulan pertama musim ini. Tapi ia tetap bersabar dan bekerja keras. Ia berlatih dengan baik dan hanya diam menunggu untuk mendapatkan kesempatan," ujar Henderson pada Liverpool Echo.
"Sekarang ia telah diberikan kesempatan main, ia datang dengan kemampuannya yang bagus. Ia menampilkan beberapa permainan yang benar-benar bagus dan ia hanya perlu terus melakukan itu," seru sang skipper.
Sejauh ini, Origi telah berhasil mencetak 17 gol dari 50 pertandingan bersama Liverpool. Namun lebih dari setengah penampilannya itu dibuatnya sebagai pemain pengganti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 17 Desember 2016 19:50
-
Liga Inggris 17 Desember 2016 17:40
-
Open Play 17 Desember 2016 11:33
-
Liga Inggris 17 Desember 2016 01:31
Liverpool Dapat Saingan dari La Liga untuk Dapatkan Kondogbia
-
Liga Inggris 16 Desember 2016 14:51
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...