Henderson Nilai Liverpool Siap Hidup Tanpa Suarez

Henderson Nilai Liverpool Siap Hidup Tanpa Suarez
Luis Suarez. (c) AFP
Bola.net - Jordan Henderson percaya Liverpool akan segera melupakan kekecewaan akibat gagal mendapatkan gelar juara musim lalu dan kehilangan Luis Suarez.

The Reds harus menyerah atas Manchester City dalam perebutan gelar juara Premier League musim lalu. Penderitaan mereka makin bertambah usai striker andalan Suarez memutuskan untuk pindah ke Barcelona.

Namun manajer Brendan Rodgers bertindak cepat dengan merekrut pemain anyar seperti Adam Lallan, Lazar Markovic, Rickie Lambert, dan Emre Can.

"Banyak pemain, seluruh tim, bisa memanfaatkan kepercayaan diri yang kami punya musim lalu. Kami kecewa tidak memenangkan gelar juara, namun di saat yang sama saya pikir kami luar biasa," tuturnya pada The Mirror.

"Kami amat percaya diri, namun kami kini akan mendapatkan start yang segar. Kami punya banyak pemain baru dan berkualitas. Saya harap mereka semua bisa menyatu dengan baik dan membantu kami mencatatkan start yang baik," pungkasnya. [initial]

 (mir/rer)