Head to Head dan Statistik: Sheffield United vs Arsenal

Head to Head dan Statistik: Sheffield United vs Arsenal
Skuat Arsenal merayakan gol Eddie Nketiah ke gawang Sheffield United, Sabtu (28/10/2023) (c) AP Photo/Kristy Wigglesworth

Bola.net - Sheffield United akan menjamu Arsenal pada pekan ke-27 Premier League 2023/2024. Pertandingan Sheffield vs Arsenal ini akan kick off Selasa, 5 Maret 2024, jam 03:00 WIB.

Pada pekan ke-10 musim ini, Sheffield kalah telak 0-5 di kandang Arsenal. Eddie Nketiah mencetak hattrick ke gawang Sheffield di menit 28, 50, dan 58, sementara gol-gol Arsenal lainnya disumbangkan oleh Fabio Vieira menit 88 (penalti) dan Takehiro Tomiyasu menit 90+5.

Catatan Pertemuan di Premier League
Sheffield United menang: 2
Seri: 4
Arsenal menang: 5.

1 dari 3 halaman

Head to Head Sheffield United vs Arsenal

Head to Head Sheffield United vs Arsenal

Eddie Nketiah dan Mikel Arteta usai laga Arsenal vs Sheffield United pada lanjutan Premier League 2023/2024, Sabtu (28/10/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

5 Pertemuan Terakhir
28-10-2023 Arsenal 5-0 Sheffield (Premier League)
12-04-2021 Sheffield 0-3 Arsenal (Premier League)
04-10-2020 Arsenal 2-1 Sheffield (Premier League)
28-06-2020 Sheffield 1-2 Arsenal (FA Cup)
18-01-2020 Arsenal 1-1 Sheffield (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Sheffield United (K-K-M-K-K)
31-01-24 Palace 3-2 Sheffield (Premier League)
04-02-24 Sheffield 0-5 Aston Villa (Premier League)
10-02-24 Luton 1-3 Sheffield (Premier League)
18-02-24 Sheffield 0-5 Brighton (Premier League)
25-02-24 Wolverhampton 1-0 Sheffield (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Arsenal (M-M-M-K-M)
04-02-24 Arsenal 3-1 Liverpool (Premier League)
11-02-24 West Ham 0-6 Arsenal (Premier League)
17-02-24 Burnley 0-5 Arsenal (Premier League)
22-02-24 Porto 1-0 Arsenal (Liga Champions)
25-02-24 Arsenal 4-1 Newcastle (Premier League).

2 dari 3 halaman

Statistik Pralaga Sheffield United vs Arsenal

Statistik Pralaga Sheffield United vs Arsenal

Skuat Arsenal merayakan gol Takehiro Tomiyasu ke gawang Sheffield United, Sabtu (28/10/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Kristy Wigglesworth
  • Sheffield selalu kalah dalam 4 laga terakhir vs Arsenal di semua kompetisi.
  • Sheffield selalu gagal mencetak gol dalam 2 laga terakhir vs Arsenal di Premier League.
  • Sheffield cuma menang 1 kali dalam 10 laga terakhir di Premier League (M1 S2 K7).
  • Sheffield gagal mencetak gol dalam 3 dari 4 laga terakhir di Premier League.
  • Arsenal selalu menang dalam 6 laga terakhir di Premier League.
  • Arsenal selalu mencetak minimal 3 gol dalam 4 laga terakhir di Premier League.
  • Arsenal selalu nirbobol dalam 2 laga tandang terakhir di Premier League: Menang 6-0 vs West Ham, menang 5-0 vs Burnley.
  • Arsenal selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga terakhir vs Sheffield di semua kompetisi.