Head to Head dan Statistik: Luton Town vs Chelsea

Head to Head dan Statistik: Luton Town vs Chelsea
Duel antara bek kiri Chelsea, Ian Maatsen menghadapi pemain Luton Town, Jacob Brown pada pekan ke-3 Liga Inggris 2023/2024, Sabtu (26/8/2023) WIB. (c) AP Photo/Ian Walton

Bola.net - Luton Town akan menjamu Chelsea di Kenilworth Road pada pekan ke-20 Premier League 2023/2024. Pertandingan Luton vs Chelsea ini akan kick-off Sabtu, 30 Desember 2023, jam 19:30 WIB.

Pada pekan ke-3 musim ini, yang menandai pertemuan perdana mereka di Premier League, Luton kalah 0-3 di kandang Chelsea. Gol-gol Chelsea dicetak oleh Raheem Sterling menit 17 dan 68, serta Nicolas Jackson menit 75.

Catatan Pertemuan di Premier League
Luton Town menang: 0
Seri: 0
Chelsea menang: 1.

1 dari 3 halaman

Head to Head Luton Town vs Chelsea

Head to Head Luton Town vs Chelsea

Gelandang Luton Town, Ross Barkley menjaga bola dari pengawasan bek kanan Chelsea, Malo Gusto pada pekan ke-3 Liga Inggris 2023/2024, Sabtu (26/8/2023) WIB. (c) AP Photo/Ian Walton

3 Pertemuan Terakhir
26-08-2023 Chelsea 3-0 Luton (Premier League)
03-03-2022 Luton 2-3 Chelsea (FA Cup)
24-01-2021 Chelsea 3-1 Luton (FA Cup).

5 Pertandingan Terakhir Luton Town (K-K-K-M-M)
02-12-23 Brentford 3-1 Luton (Premier League)
06-12-23 Luton 3-4 Arsenal (Premier League)
10-12-23 Luton 1-2 Man City (Premier League)
23-12-23 Luton 1-0 Newcastle (Premier League)
26-12-23 Sheffield 2-3 Luton (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Chelsea (K-M-S-K-M)
10-12-23 Everton 2-0 Chelsea (Premier League)
16-12-23 Chelsea 2-0 Sheffield (Premier League)
20-12-23 Chelsea 1-1 Newcastle (EFL Cup)
24-12-23 Wolverhampton 2-1 Chelsea (Premier League)
28-12-23 Chelsea 2-1 Palace (Premier League).

2 dari 3 halaman

Statistik Pralaga Luton Town vs Chelsea

Statistik Pralaga Luton Town vs Chelsea

Selebrasi para pemain Chelsea usai menjebol gawang Luton Town pada pekan ke-3 Liga Inggris 2023/2024, Sabtu (26/8/2023) WIB. (c) AP Photo/Ian Walton
  • Luton selalu kalah dalam 3 laga terakhir vs Chelsea di semua kompetisi.
  • Luton selalu menang dengan margin 1 gol dalam 2 laga terakhir di Premier League.
  • Luton tak pernah gagal mencetak gol dalam 5 laga kandang terakhir di Premier League.
  • Chelsea cuma menang 3 kali dalam 8 laga terakhir di Premier League (M3 S1 K4).
  • Chelsea cuma 1 kali nirbobol dalam 12 laga terakhir di Premier League.
  • Chelsea selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 4 laga tandang terakhir di Premier League.
  • Chelsea selalu kalah dalam 4 laga tandang terakhir di Premier League: 1-4 vs Newcastle, 1-2 vs MU, 0-2 vs Everton, 1-2 vs Wolverhampton.
  • Chelsea selalu mencetak 3 gol dalam 3 laga terakhir vs Luton di semua kompetisi.