Hazard Turut Prihatin Lihat Nasib Fellaini di MU

Hazard Turut Prihatin Lihat Nasib Fellaini di MU
Marouane Fellaini (c) AFP
Bola.net - Attacker Chelsea, Eden Hazard mengungkapkan rasa simpati kepada kompatriotnya yang kini bermain untuk Manchester United, Marouane Fellaini. Gelandang jangkung keturunan Maroko tersebut memang tengah menjalani musim yang kurang menyenangkan di Old Trafford usai didatangkan dari Everton.

Fellaini kesulitan menunjukkan dominasi yang sama seperti yang ia tampilkan saat masih membela The Toffees. Selain itu ia juga sempat tiga bulan tak turun ke lapangan akibat serangkaian cedera, sehingga gagal menolong MU untuk menembus zona Eropa.

Hazard lantas mengemukakan harapannya agar Fellaini bisa segera kembali tampil dengan performa terbaiknya bersama The Red Devils.

"Para pemain Belgia yang bermain di Inggris semuanya berkawan cukup dekat dan sering mengadakan pertemuan di tengah kompetisi. Namun sahabat terdekat saya adalah Marouane Fellaini," ungkap Hazard seperti dilansir Sky Sports.

"Marouane saat ini tengah menjalani periode sulit bersama Manchester United. Tentu bukan waktu yang mudah bagi dirinya untuk datang saat klub sedang mengalami masa transisi."[initial]

 (sky/mri)