Hazard Tak Paham Mengapa Dirinya Tampil Buruk

Hazard Tak Paham Mengapa Dirinya Tampil Buruk
Eden Hazard (c) AFP
Bola.net - Penampilan buruk yang ditampilkan oleh Eden Hazard musim ini tidak terlihat menawan seperti musim-musim sebelumnya. Hal tersebut bahkan dirasakan sendiri oleh sang pemain.

Meski begitu, saat diwawancarai oleh Sportsmole, ia mengaku tidak paham dengan apa yang terjadi dengannya di awal musim ini. "Ini mungkin menjadi periode tersulit dalam karir saya. Selalu ada yang naik dan juga turun. Saya tidak tahu apa masalahnya," ujar penggawa Timnas Belgia tersebut.

"Saya tahu saya bisa melakukan yang lebih baik. Saya harus bisa membantu tim untuk menang." tutup Hazard.

Saat ini, Hazard juga masih belum mampu mengangkat skuat The Blues ke posisi yang lebih baik. Hingga pekan ke delapan Premier League, pasukan Jose Mourinho masih tercecer di peringkat ke-16.[initial]

  (bola/yp)