Hazard Sudah Ambil Keputusan Soal Masa Depannya di Chelsea

Hazard Sudah Ambil Keputusan Soal Masa Depannya di Chelsea
Eden Hazard (c) AFP
- Eden Hazard sudah mengatakan pada Antonio Conte bahwa ia akan bertahan di musim depan.


Pemain Belgia tampil mengecewakan untuk The Blues musim ini dan gagal mencetak gol di Premier League.


Real Madrid dan PSG sudah sempat dikaitkan dengan Hazard di musim panas, usai sang pemain memenangkan PFA dan FWA Player of The Year Award tahun lalu.


Namun The Times mengabarkan bahwa sang pemain sudah berbicara dengan manajer anyar tim, yang bakal bekerja musim depan - Conte, bahwa ia ingin terus bertahan di Stamford Bridge dan bekerja sama dengannya.


Conte sendiri kabarnya sudah sempat berbicara dengan beberapa pemain Chelsea di Cobham Training Center, usai ia ditunjuk sebagai manajer tim awal bulan ini.


Dan disebutkan bahwa Hazard dan Conte saling sepakat bahwa sang pemain harus bertahan dan membuktikan lagi kemampuan terbaiknya di musim kompetisi mendatang. [initial]


 (time/rer)