Hazard Persembahkan Trofi untuk Semua Fans Chelsea

Hazard Persembahkan Trofi untuk Semua Fans Chelsea
Eden Hazard (c) AFP
Bola.net - Eden Hazard mempersembahkan trofi Piala Liga yang baru saja diraih Chelsea, untuk semua fans klub yang ada di seluruh dunia.

The Blues mengalahkan Tottenham 2-0 di Wembley, untuk meraih gelar perdana mereka semenjak Jose Mourinho kembali ke klub di musim panas 2013 silam.

"Mereka benar-benar luar biasa. Setiap musim mereka menunggu trofi, karena ketika anda bermain untuk Chelsea, anda harus jadi juara. Kemenangan ini untuk kami dan mereka," tutur Hazard pada laman resmi klub.

"Hebat rasanya ketika anda mendengar mereka menyanyikan nama anda. Saya ingin mencetak gol, bukan hanya untuk saya, tap juga tim. Merayakan gelar bersama mereka sungguh luar biasa," pungkasnya. [initial]

  (cfc/rer)