Hazard Optimis Chelsea Raih Trofi Premier League

Hazard Optimis Chelsea Raih Trofi Premier League
Eden Hazard optimis boyong trofi Premier League (c) AFP
Bola.net - Gol Loic Remy di babak kedua kontra Stoke pada matchday 31 kemarin memastikan Chelsea semakin mantap di puncak klasemen. Sementara ini mereka memimpin dengan selisih tujuh poin.

Seusai laga, Jose Mourinho mengungkap target lima kemenangan dan satu hasil imbang dalam delapan laga sisa. Menyambut pernyataan sang manajer, Eden Hazard yang juga menyumbang satu gol dan satu assist dalam pertandingan itu merasa sangat optimis dengan peluang juara The Blues.

"Kami sangat percaya diri. Kami berada di peringkat pertama dan kami berkonsentrasi dari satu laga ke laga lainnya.

"Gelar juara sudah dalam genggaman. Kami ingin memboyong trofi Premier League ke Stamford Bridge." ujar pemain nomor punggung 10 itu pada Sky Sports.

Chelsea memang sangat mendambakan gelar liga setelah terakhir kali memenanginya lima tahun yang lalu. Hari Minggu (12/04) mendatang, klub London Barat itu bakal melakoni Derby London kontra tuan rumah QPR. [initial]

[polling]1184[/polling]

 (sky/dct)