Hazard: Mourinho Orang Yang Lucu

Hazard: Mourinho Orang Yang Lucu
Eden Hazard (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea, Eden Hazard mengungkapkan kekagumannya kepada sosok Jose Mourinho, pelatih yang kini menangani The Blues. Menurutnya, The Special One adalah sosok yang lucu dan sering membuat lelucon.

Ya, Mourinho kembali ke Stamford Bridge pada musim lalu setelah sempat berpetualang bersama Inter Milan dan Real Madrid.

Meskipun musim lalu sempat disebutkan berselisih paham dengan Mourinho, namun ditegaskan oleh pemain Belgia tersebut bahwa pelatihnya tersebut merupakan sosok yang baik dan menyenangkan dengan lelucon-leluconnya.

"Dia adalah pria yang sangat baik. Dia telah bekerja di sepanjang hidupnya dan merupakan kehormatan dilatih olehnya," ujarnya.

"Dia orang yang lucu. Di dalam sesi latihan, dia lucu dan selalu membuat lelucon. Terkadang anda bisa melihatnya serius, tapi dia adalah pria yang lucu," tandasnya. (tsr/dzi)