Hazard Klaim Skuat Chelsea Tak Dalam Keadaan Tertekan

Hazard Klaim Skuat Chelsea Tak Dalam Keadaan Tertekan
Eden Hazard (c) AFP
- Eden Hazard mengatakan bahwa semua penggawa tak merasa adanya tekanan terhadap mereka setelah melakoni hasil yang buruk sejauh ini di EPL.


Musim ini, Chelsea memang tampil buruk. Mereka payah ketika menyerang dan juga gampang kebobolan. Mereka bahkan sudah menelan tujuh kekalahan di liga sejauh ini. Banyak kritikan yang kemudian diarahkan pada skuat The Blues dan beberapa pemain yang dianggap tampil jelek.


Namun Chelsea menunjukkan tanda-tanda kebangkitan ketika berhasil menang lawan Norwich City, Sabtu (21/11) kemarin. Pasukan Jose Mourinho itu menang dengan skor 1-0.


Usai pertandingan, Hazard menyatakan bahwa rekan-rekannya tak merasa tertekan selama ini. Namun Ia mengakui bahwa Chelsea memang butuh banyak kemenangan agar bisa masuk ke zona Liga Champions.


"Kami tak mendapatkan tekanan. Kami bermain seperti yang kami mau. Kadang-kadang kami mendapatkan hasil bagus, kadang tidak," ujar Hazard seperti dilansir Goal.


"Kami tak memulai musim dengan baik, semua orang tahu itu. Kami harus tampil lebih baik. Jika kami finis di empat besar, kami harus memenangkan banyak laga sekarang. Kemenangan ini adalah awalnya," tegas pemain asal Belgia ini. [initial]


 (gl/dim)