Hazard: Chelsea Wajib Fokus di Boxing Day

Hazard: Chelsea Wajib Fokus di Boxing Day
Eden Hazard (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea, Eden Hazard yakin bahwa boxing day bisa menentukan tim mana yang akan menjuarai Premier League musim ini. Karena itu, Hazard meminta The Blues fokus mulai saat ini.

The Blues saat ini berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan keunggulan tiga poin dari Manchester City. Sekali saja tergelincir, posisi The Blues bisa dikudeta oleh anak asuh Manuel Pellegrini itu.

"Ini adalah waktu yang penting musim ini. Ini tak selalu menentukan, tapi bisa jadi musim ini akan berbeda," ujarnya.

"Bila kami bisa tetap di puncak sampai akhir liburan, maka semua akan lebih baik bagi kami. Meraih hasil di periode Natal tanpa kekalahan akan jadi hal bagus. Tak ada permainan mudah, dan anda bisa kalah bila tak fokus," tandasnya.

Chelsea akan menghadapi West Ham, Tottenham dan Southampton selama periode natal.[initial]

 (sm/dzi)