Hazard: Cetak Dua Atau Tiga Gol Tak Buat Saya Puas

Hazard: Cetak Dua Atau Tiga Gol Tak Buat Saya Puas
Eden Hazard. (c) AFP
Bola.net - Eden Hazard mengaku satu-satunya hal yang bakal membuatnya puas kala membela Chelsea adalah membantu timnya meraih kemenangan.

Pemain Belgia itu bahkan tak segan menyebut bahwa gol-gol yang dicetak atas nama dirinya tak bakal banyak berarti, jika hal tersebut tak sanggup membawa Chelsea menang atas lawannya.

"Menang, tentu saja. Bahkan jika saya mencetak tiga gol dan kalah, hal tersebut tidak akan membuat saya puas. Saya ingin lebih dari itu. Setiap pertandingan, saya ingin menikmati permainan saya sendiri, dan memberikan yang terbaik untuk fans, tentu saja, untuk memenangkan pertandingan," tutur Hazard pada Chelsea Magazine.

"Saya memulai musim ini dengan baik, saya bisa mencetak gol dan membuat assist untuk tim. Tugas saya adalah memenangkan pertandingan dan saya mendapat banyak kebebasan di atas lapangan. Saya bebas bermain dan saya melakukan apa yang harus saya lakukan," pungkasnya. [initial]

 (che/rer)