'Hazard Bisa Jadi Leonardo da Vinci di Sepakbola'

'Hazard Bisa Jadi Leonardo da Vinci di Sepakbola'
Eden Hazard (c) Bolanet
Bola.net - Bek Chelsea, David Luiz memberikan pujian setinggi langit kepada rekan setimnya, Eden Hazard. Menurutnya, Hazard bisa menjadi Leonardo da Vinci di sepakbola suatu hari nanti.

Hazard yang mulai angkat nama saat membela Lille memang disebut sebagai salah satu talenta terbaik saat ini. Sejak bergabung bersama Chelsea dua musim lalu, Hazard pun semakin membuktikan kelayakannya itu.

Dan performanya musim ini bersama Chelsea di bawah arahan Jose Mourinho membuat seorang David Luiz terkesan. Luiz pun yakin bahwa bersama Chelsea, pemain Belgia tersebut akan terus 'menyihir' dan memimpin sebuah era baru The Blues di tahun-tahun yang akan datang.

Luiz pun menilai bahwa apa yang dilakukan Hazard ini, dengan performa dan kualitasnya, mengingatkannya akan seorang pelukis, arsitek, musisi terkenal Italia, Leonardo da Vinci.

"Dia (Hazard) dapat menjadi Leonardo da Vinci di sepakbola. Dia suatu hari akan menjadi pemain terbaik di dunia," puji Luiz kepada Sky Sport News.

Sejauh ini, Hazard sukses membawa Chelsea memuncaki klasemen Premier League dan telah mencetak 12 gol di Premier League.[initial]

 (sky/dzi)