Hazard Belum Punya Keinginan Tinggalkan Chelsea

Hazard Belum Punya Keinginan Tinggalkan Chelsea
Eden Hazard (c) AFP
Bola.net - Eden Hazard menegaskan bahwa dirinya saat ini merasa sangat bahagia bermain di Chelsea. Oleh karena itu, Hazard masih belum punya keinginan untuk meninggalkan klub.

Performa pemain asal Belgia itu memang cukup cemerlang di musim ini. Ia berhasil mengantarkan The Blues meraih gelar Capital One Cup dan Premier League. Di level individu Hazard berhasil menyabet penghargaan PFA dan FWA Footballer of the Year.

Hazard sendiri masih punya kontrak jangka panjang di Stamford Bridge sampai tahun 2020 mendatang. Hazard pun menyatakan keinginannya bertahan di Chelsea selama mungkin.

"Mengapa berganti klub? Jika Anda senang dan situasinya berjalan dengan baik di satu tempat, tidak perlu berganti klub," ujar Hazard kepada Standard Sport.

Tentu saja hal ini tidak hanya tergantung pada saya tapi setiap kali Anda menikmati sepak bola dan memiliki kesempatan untuk memenangkan piala, sangat konyol untuk berganti klub. [initial]

 (les/ada)