Hazard: Akan Membahagiakan Bila Chelsea Raih Semua Trofi

Hazard: Akan Membahagiakan Bila Chelsea Raih Semua Trofi
Eden Hazard (c) AFP
Bola.net - Pemain andalan Chelsea, Eden Hazard mengungkapkan targetnya bersama The Blues musim depan. Pemain Belgia ini menargetkan satu trofi lagi selain mempertahankan dua trofi yang mereka raih musim lalu.

Musim lalu, Chelsea memang sukses meraih dua trofi. Setelah meraih trofi Capital One Cup, The Blues juga sukses mengakhiri dominasi musim lalu dengan raihan trofi Premier League.

Dan dikatakan Hazard, dirinya bertekad membantu Chelsea mempertahankan dua trofi di atas dan mencoba untuk meraih satu trofi lagi musim depan.

"Kami harus tetap mempertahankan dua trofi yang kami menangkan musim lalu dan semoga bisa menambah trofi lagi musim depan. Akan menyenangkan bila bisa memenangkan semua trofi," ungkapnya.

"Akan menjadi tantangan besar mempertahankan Premier League musim depan. Semua tim pasti ingin mengalahkan juara bertahan. Mereka akan datang ke Stamford Bridge dan berusaha sekuat mungkin untuk mengalahkan kami. Jadi, kami harus lebih siap lagi," tandasnya.[initial]

  (cfc/dzi)