Hattrick! Ini 3 Dosa David Luiz yang Bikin Arsenal Keok

Hattrick! Ini 3 Dosa David Luiz yang Bikin Arsenal Keok
Bek Arsenal, David Luiz, melangkah keluar lapangan usai menerima kartu merah. (c) AP Photo

Bola.net - David Luiz, satu nama yang bakal terus diingat fans Arsenal beberapa hari ke depan. Luiz adalah alasan The Gunners bertekuk lutut 0-2 di depan Manchester City, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB.

Arsenal sebenarnya memulai pertandingan itu dengan cukup baik, tapi situasinya berubah dengan cepat. Cedera Granit Xhaka di menit ke-7 dan Pablo Mari di menit ke-24 memaksa Mikel Arteta membuat pergantian pemain.

Saat itulah Arteta memilih menurunkan David Luiz sebagai pengganti Mari. Pergantian inilah yang sepertinya jadi awal bencana bagi The Gunners.

Luiz bermain sangat buruk dan membuat kesalahan untuk dua kebobolan Arsenal. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

3 Dosa David Luiz

Luiz memang pernah jadi salah satu bek terbaik di Premier League selama membela Chelsea. Namun, di usia 33 tahun ini, sepertinya kemampuan Luiz sudah merosot jauh.

Bek Brasil total membuat tiga kesalahan fatal yang menyulitkan tim. Menurut Opta, Luiz adalah pemain pertama yang (1) dihukum kartu merah, (2) memberikan penalti pada lawan, dan (3) membuat blunder yang berujung pada gol lawan.

Tidak ada pemain lain sejak Carl Jenkinson pada duel West Ham vs Bournemouth, Agustus 2015 lalu, yang membuat tripel kesalahan seperti Luiz ini.

Nahasnya, Arteta sebenarnya terpaksa menurunkan Luiz karena cedera Pablo Mari. Artinya jika cedera Mari buruk, bisa jadi Luiz bakal bermain lagi jika sudah melewati hukuman larangan bertanding.

2 dari 2 halaman

Akrab dengan Kesalahan

Selain itu, Opta pun menyuguhkan catatan unik. Ternyata blunder yang berujung pada penalti itu bukan pertama kalinya dilakukan David Luiz.

Tercatat, Luiz sudah empat kali membuat blunder yang membuat lawan mendapatkan hadiah penalti. Dia merupakan pemain pertama sejak Jose Fonte (2016/17) yang membuat kesalahan sebanyak itu dalam semusim.

Angka ini sudah cukup menegaskan betapa buruknya penampilan Luiz musim ini. Pertahanan Arsenal jelas bermasalah, tak heran Arteta kesulitan menemukan kestabilan tim.

Sumber: Opta