Hasselbaink: Sanchez Selevel Messi dan Ronaldo

Hasselbaink: Sanchez Selevel Messi dan Ronaldo
Alexis Sanchez (c) Ist

Bola.net - - Eks , Jimmy Floyd Hasselbaink, berkeras bahwa Alexis Sanchez memiliki kualitas yang membuatnya layak masuk dalam kategori yang sama seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Sanchez dimainkan sebagai striker musim ini dan ia terus tampil tajam, termasuk ketika membuat hat-trick ke gawang West Ham pekan lalu.

The Gunners akhirnya menang 5-1 di pertandingan tersebut, dan sekaligus membawa mereka naik ke peringkat dua klasemen sementara liga, terpaut tiga angka dari Chelsea.

Hasselbaink lantas menyebut bahwa pemain Chile kini sudah layak disebut sebagai salah satu striker terbaik dunia, meski ia menekankan bahwa setiap pemain memiliki fungsi yang berbeda.

"Sanchez adalah salah satu yang terbaik. Dia ada di kategori yang sama seperti Ronaldo, Messi, Benzema, dan Diego Costa. Mereka semua berbeda, saya tidak ingin membandingkan mereka semua. Costa harus bermain dengan amarah. Sanchez berbeda," tutur Hasselbaink di Sky Sports.

"Dia bergerak antarlini. Dia tidak benar-benar punya keunggulan fisik, dia ingin terus berputar. Dia striker yang berbeda dan juga bisa bermain di sisi sayap dan di belakang striker."

"Dan yang tidak kalah indahanya adalah kombinasi antara dirinya dan Giroud yang juga bekerja dengan baik."