Hasselbaink: Diego Costa Striker Terbaik Premier League

Hasselbaink: Diego Costa Striker Terbaik Premier League
Diego Costa (c) AFP

Bola.net - - Jimmy Floyd-Hasselbaink mengaku tidak ragu bahwa Diego Costa akan mengakhiri puasa golnya dalam waktu dekat.

Costa sudah mencetak 15 gol di Premier League musim ini, namun ia gagal melakukannya di lima pertandingan terakhir.

Selama periode tersebut, meraih dua imbang dan kalah sekali. Namun mantan striker Hasselbaink percaya bahwa Costa memiliki kualitas untuk membuktikan kemampuannya ketika ada banyak orang yang mulai meragukan.

Costa dan PedroCosta dan Pedro

"Selalu ketika anda punya striker seperti itu, anda akan mengalami momen di mana anda tidak bisa mencetak gol," tutur Hasselbaink di Sky Sports

"Anda harus melihat atribut yang ada, bagaimana ia bekerja keras dan berapa banyak peluang yang ia ciptakan."

"Dia gagal menendang penalti di laga melawan Liverpool, namun itu bisa terjadi. Bagi saya, dia adalah striker terbaik saat ini di Premier League."

Costa belakangan ini dikaitkan dengan rumor transfer ke Tiongkok. Namun laporan terbaru menyebut bahwa ia akan segera mengikat kontrak baru dengan Chelsea.