Hasrat Michael Carrick di Penghujung Karirnya

Hasrat Michael Carrick di Penghujung Karirnya
Michael Carrick (c) The Sun
- Gelandang senior Manchester United, Michael Carrick mengaku masih memiliki hasrat yang besar bersama klubnya. Ia berharap bisa mendapatkan tahun terbaik sepanjang karir bersama MU pada musim 2016/17 ini.


Masa depan Carrick bersama MU sempat menggantung sebelum pada bulan Maret yang lalu ia mendapatkan perpanjangan kontrak selama satu tahun. Pemain yang bulan ini berusia 35 tahun ini mengaku sangat antusias dengan kontrak barunya ini.


"Saya sangat senang berada di sini. Saya sudah di sini selam beberapa tahun dan untuk saat ini saya hanya menyukai tempat ini," ujar Carrick kepada MUTV.


Pada usia saat ini, bukan tidak mungkin bahwa musim ini merupakan musim pamungkasnya bersama Setan Merah. Untuk itu, mantan pemain Tottenham berharap bisa mendapatkan musim terbaiknya.


"Di sini tempat yang bagus untuk datang dan bekerja setiap hari. Saya masih punya hasrat untuk sukses dan memberikan semua yang saya bisa, jadi saya berharap ini akan menjadi salah satu tahun yang terbaik," tukasnya. [initial]


 (mutv/asa)