Hasil Undian Perempat Final Piala FA: Chelsea Bertemu Boro, Man City vs Soton

Hasil Undian Perempat Final Piala FA: Chelsea Bertemu Boro, Man City vs Soton
Piala FA 2020 (c) AP Photo

Bola.net - Hasil undian babak perempat final Piala FA atau FA Cup. Ada delapan tim yang akan berebut trofi juara. Di antaranya ada Chelsea, Manchester City, dan Liverpool yang jadi favorit.

Undian dilangsungkan pada Jumat (04/03/2022) dini hari WIB, beberapa jam setelah Liverpool mengalahkan Norwich City (2-1). Kali ini, undian dipimpin oleh pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate.

Kali ini, hasil undian cukup menguntungkan bagi tim-tim top Premier League. Mereka tidak akan saling bertemu di perempat final, jadi ada kemungkinan semifinal akan jauh lebih sengit.

Meski begitu, bukan berarti segalanya akan berjalan mudah bagi para favorit juara. Sebagai contoh, Chelsea harus menghadapi Middlesbrough yang sebelumnya mengalahkan Tottenham dan Manchester United.

Yuk intip hasil undian selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!

1 dari 3 halaman

Liverpool lawan Nottingham Forest

Sebelumnya, Liverpool masih harus menunggu lawannya di perempat final. The Reds akan menghadapi pemenang duel Nottingham Forest vs Huddersfield Town.

Hal yang sama juga dialami oleh Crystal Palace yang harus menunggu hasil pertandingan antara Everton vs Boreham Wood. 

Everton ternyata bisa mengalahkan Boreham dengan mudah (2-0). Terkini, Selasa (8/3/2022), Nottingham Forest bisa menggulingkan Huddersfield Town dengan skor 2-1 dan akan menjadi lawan Liverpoool.

2 dari 3 halaman

Hasil Putaran Kelima Piala FA

Ada beberapa pertandingan menarik di putaran kelima Piala FA. Sebagai contoh, Chelsea harus berjuang mengalakan Luton Town dengan skor 3-2, bukan laga mudah bagi The Blues.

Southampton juga bisa mengejutkan West Ham untuk melangkah ke perempat final. Dan yang paling mengejutkan Tottenham digulingkan oleh Middlesbrough. Berikut hasil selengkapnya: 

  • Peterborough 0-2 Man City
  • Crystal Palace 2-1 Stoke City
  • Middlesbrough 1-0 Tottenham
  • Luton Town 2-3 Chelsea
  • Southampton 3-1 West Ham
  • Liverpool 2-1 Norwich City
  • Everton 2-0 Boreham Wood
  • Nottingham Forest 2-1 Huddersfield
3 dari 3 halaman

Undian perempat final

Perempat final FA Cup dijadwalkan pada 19 Maret 2022, akhir pekan depan. Ada delapan tim yang akan berebut empat tiket ke semifinal, yaitu:

  • Middlesborugh vs Chelsea
  • Crystal Palace vs Everton
  • Nottingham Forest vs Liverpool
  • Southampton vs Manchester City

Demikian hasil undian perempat final Piala FA dan jadwal pertandingan delapan tim yang akan bertanding. Favoritmu siapa nih, Bolaneters?