
Bola.net - - Menang Telak atas Sampdoria, Roma Lolos ke Perempat Final Coppa Italia
AS Roma menang besar ketika menjamu di Stadio Olimpico dalam pertemuan babak 16 besar Coppa Italia, Jumat (20/1). Kemenangan ini tentu saja mengantarkan Serigala Ibukota tampil di babak selanjutnya.
Radja Nainggolan membuka gol pertama dalam kemenangan ini di babak pertama pada menit ke-39. Edin Dzeko menggandakan keunggulan tak lama setelah kembali dari ruang ganti di paruh kedua.
Stephan El Shaarawy mencetak gol indah untuk menjadikan skor 3-0 di menit 61 dan Nainggolan menutup pesta gol jelang laga ini usai.
Sejak awal pertandingan, Roma sudah gencar melakukan tekanan pada barisan pertahanan tim tamu. Namun demikian, Sampdoria juga sempat memberikan ancaman lewat serangan baliknya. Bahkan, tembakan Luis Muriel di menit keempat sempat membentur tiang gawang Roma.
Peluang emas Roma untuk mencetak gol di babak pertama terjadi pada menit 25 lewat tembakan voli Leandro Daniel Paredes. Lagi-lagi, bola menolak masuk ke dalam gawang karena hadangan tiang.
Nainggolan akhirnya membobol gawang Sampdoria di menit 39. Pemain asal Belgia keturunan Batak ini membobol gawang lawan setelah umpan dari El Shaarawy membentur pemain belakang, bola yang memantul langsung disambar Nainggolan dan membuat skor menjadi 1-0.
Tak lama setelah gol pertama terjadi, El Shaarawy hampir saja menggandakan keunggulan timnya. Namun hingga turun minum, skor 1-0 tetap bertahan.
Dzeko hanya butuh dua menit untuk mengubah kedudukan di paruh kedua menjadi 2-0. Ia mencetak gol yang kedua dalam laga ini setelah mendapat umpan terobosan dari Shaarawy. Bebas dari jebakan offside, ia melepas tendangan mendatar yang tak mampu dibendung oleh Christian Puggioni.
El Shaarawy yang banyak memberikan kontribusi dalam terjadinya gol-gol sebelumnya akhirnya juga bisa mencetak gol lewat kakinya sendiri di menit 61. Golnya kali tercipta cukup bagus. Setelah mendapat umpan lambung dari tengah, mantan pemain AC Milan tersebut berlari sendirian setelah mengalahkan hadangan lawan. Ketika tinggal berhadapan dengan kiper, Shaarawy melambungkan bola dan skor pun menjadi 3-0.
Belum puas dengan tiga gol yang telah terjadi, Roma mencetak gol lagi di menit 90. Nainggolan mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya setelah mendapatkan umpan dari Diego Perotti. Dan gol yang lahir dari sundulan tersebut sekaligus menjadi gol penutup dalam pertandingan ini.
Susunan Pemain
Roma: Alisson; Rudiger, Fazio, Juan Jesus; Bruno Peres, Paredes, De Rossi, Mario Rui (Emerson Palmieri 78); Nainggolan, El Shaarawy (Perotti 67); Dzeko (Totti 61)
Sampdoria: Puggioni; Bereszynski, Silvestre, Regini, Dodo (Pavlovic 77); Djuricic, Cigarini, Linetty (Praet 68); Bruno Fernandes; Budimir (Schick 61), Muriel
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 18 Januari 2017 13:41
-
Liga Italia 18 Januari 2017 12:05
-
Liga Inggris 18 Januari 2017 11:40
-
Liga Italia 17 Januari 2017 16:31
-
Open Play 17 Januari 2017 14:07
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...