
Bola.net - - Arsenal Bungkam Brighton di Emirates Stadium
Kemenangan diraih Arsenal dalam lanjutan Premier League pekan ketujuh yang berlangsung di Emirates Stadium, menghadapi Brighton & Hove Albion, Minggu (1/10). The Gunners mencetak dua gol ke gawang lawan tanpa balas, yang masing-masing dicetak oleh Nacho Monreal dan Alex Iwobi.
Arsenal sudah memberikan tekanan berat di menit-menit awal. Ketika pertandingan baru menyentuh menit kedua, Arsenal telah memberikan ancaman mengerikan. Sayangnya, tembakan Alexandre Lacazette masih membentur tiang gawang.
Tak lama setelah itu Arsenal kembali mengancam gawang Mathew Ryan. Kali ini gawang tim tamu masih aman karena sang kiper bisa menghentikan tembakan datar dari kaki Alexis Sanchez.
Akhirnya gawang Brighton bobol juga di menit 16. Bermula dari kemelut di depan gawang setelah beberapa kali tembakan percobaan, Monreal mencatatkan namanya di papan skor. Arsenal unggul 1-0.
Sementara itu, satu-satunya peluang terbaik dari tim tamu terjadi di menit 23. Setelah terjadi umpan sodoran dari bola mati, Solly March melepas tembakan keras dengan kaki kirinya. Upayanya ini seharusnya berbuah gol, tiang gawang menyelamatkan Arsenal dari kebobolan.
Arsenal terus memberi tekanan hingga menjelang babak pertama berakhir. Arsenal memiliki peluang emas untuk menggandakan setelah melakukan serangan balik. Namun tembakan Aaron Ramsey di depan gawang setelah menerima umpan dari sisi kiri lapangan, masih bisa diselamatkan Ryan dengan kakinya.
Arsenal baru bisa mencetak gol keduanya di babak kedua lewat kaki Iwobi. Ia mencetak gol ini di menit 56 setelah menerima umpan tak terduga dari Sanchez. Bebas dari garis offside, Iwobi langsung melepas tendangan dengan kaki kanan dari samping gawang. Bola yang mengalir deras menggetarkan gawang Brighton.
Intensitas serangan Arsenal semakin meningkat seiring dengan kepercayaan diri yang kian membuncah setelah unggul 2-0. Sanchez hampir mencetak gol setelah melepas tembakan mendatar. Namun setelah bola melewati kiper, Lewis Dunk secara tidak sengaja membelokkan bola sehingga hanya menghasilkan tendangan sudut.
Tak lama setelah itu, tepatnya di menit 62, Arsenal hampir menambah keunggulan. Namun lagi-lagi pemain Brighton melakukan penyelamatan, menghentikan sundulan Sead Kolasinac yang tengah menuju ke dalam gawang.
Arsenal terus mendominasi pertandingan hingga menjelang babak kedua berakhir. Setelah tambahan waktu tiga menit, pertandingan ditutup dengan skor 2-0.
Susunan Pemain:
ARSENAL (3-4-3): Cech; Holding, Mustafi, Monreal; Bellerin, Ramsey, Xhaka (Elneny 83), Kolasinac; Iwobi (Walcott 71), Lacazette (Giroud 71), Sanchez.
BRIGHTON (4-4-1-1): Ryan; Bruno, Dunk, Duffy, Bong; March (Schelotto 72), Stephens, Propper, Izquierdo ( Knockaert 76); Gross; Brown (Murray 76).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 September 2017 19:30
-
Liga Italia 30 September 2017 18:50
-
Liga Inggris 30 September 2017 18:30
-
Liga Italia 30 September 2017 18:10
-
Liga Inggris 30 September 2017 15:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...