
Bola.net - Manchester United menutup laga pekan ke-24 Liga Inggris 2022/2023 dengan raihan tiga poin. Kepastian itu didapat usai menumbangkan Leicester City 3-0 di Old Trafford, Minggu (19/2/2023) WIB.
Leicester sempat menguasai babak pertama dengan lebih banyak mengancam gawang tuan rumah. Namun, Man United unggul lebih dulu di menit ke-25 berkat gol Marcus Rashford.
Rashford menggandakan keunggulan Man United di menit ke-56. Di babak kedua ini, dominasi berbalik bagi Man United. Jadon Sancho bahkan mampu mencetak gol ketiga The Red Devils di menit ke-61.
Advertisement
Kemenangan ini membuat Man United mengumpulkan 49 poin atau hanya tertinggal tiga angka dari Man City yang ada di peringkat ke-2. Sementara Leicester tertahan di peringkat ke-14 dengan torehan 24 poin.
Babak Pertama
Pertahanan Man United digempur habis-habisan selama 10 menit awal. Jika bukan penyelamatan kiper De Gea, Leicester bisa unggul di menit ke-8 melalui upaya James Maddison.
De Gea lagi-lagi membuat Man United aman dari kebobolan. Penyelamatan heroiknya di menit ke-20 mencegah Kelechi Iheanacho mencetak gol pembuka.
Perjuangan De Gea di bawah mistar dibayar tuntas oleh para pemain lain dengan mencetak gol di menit ke-25. Berawal dari kegagalan Leicester menguasai bola, Bruno langsung memberi umpan terobosan kepada Marcus Rashford.
Ia tidak terkawal siapapun di sana dan menghadapi situasi satu lawan satu dengan kiper Ward. Dengan tenang, tendangan mendatar menyasar tiang terjauh sukses membuat Man United unggul.
Man United bisa saja mencetak gol kedua di menit ke-37, seandainya umpan silang Bruno diterima dengan baik oleh Diogo Dalot. Kontaknya dengan bola terlalu minim, sehingga gagal diarahkan ke dalam gawang.
Leicester sendiri terus menyerang untuk menyamakan kedudukan. Namun dari 11 tembakan, belum ada satupun yang menjadi gol.
Babak Kedua
Serangan Leicester tidak lagi begitu berbahaya di babak kedua. Sebaliknya, Man United jadi lebih mengerikan setelah jeda antarbabak.
Hanya dalam sepuluh menit pertama, Man United mampu menciptakan setidaknya dua peluang. Tendangan Rashford yang diblok dan upaya Wout Weghorst yang masih melambung.
Keunggulan Man United baru bertambah di menit ke-56. Rashford mencetak gol keduanya dengan menaklukkan Ward dari jarak dekat lagi setelah menerima umpan terobosan dari Fred.
Sebelumnya, VAR sempat melakukan pengecekan atas posisi Rashford yang dianggap offside oleh hakim garis.
Di menit ke-61, Man United sudah unggul tiga gol. Kali ini giliran Jadon Sancho yang mencetak gol setelah menerima umpan tarik Bruno.
Man United punya lebih dari satu peluang untuk bisa mencetak satu gol lagi. Sancho, Weghorst, hingga Bruno gagal memanfaatkan kesempatan-kesempatan itu. Untungnya, Leicester sendiri kehilangan orientasi serangan, sehingga tidak lagi membahayakan.
Susunan Pemain
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Diogo Dalot, Victor Lindelof, Lisandro Martinez, Luke Shaw (Aaron Wan-Bissaka 69'); Fred (Scott McTominay 59'), Marcel Sabitzer (Kobbie Mainoo 80'); Marcus Rashford (Anthony Elanga 69'), Bruno Fernandes, Alejandro Garnacho (Jadon Sancho 46'); Wout Weghorst.
Pelatih: Erik ten Hag
Leicester (4-2-3-1): Danny Ward; Timothy Castagne, Harry Souttar, Wout Faes, Victor Kristansen; Nampalys Mendy (Youri Tielemans 59'), Kiernan Dewsbury-Hall (Boubakary Soumare 59'); Mateus Tete (Dennis Praet 75'), James Maddison, Harvey Barnes; Kelechi Iheanacho (Jamie Vardy 75').
Pelatih: Brendan Rodgers
Klasemen Premier League 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Chelsea Siapkan Empat Kandidat Pengganti Graham Potter
- Manchester United Pasang Harga Fantastis untuk Marcus Rashford Jika Kontrak Baru Gagal
- Inilah Alasan Bruno Fernandes adalah Kapten yang Sempurna untuk Manchester United
- Nonton Siaran Live Streaming Premier League Hari Ini: Manchester United vs Leicester City
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-19 Februari 2023
- Jadwal Siaran Langsung Manchester United vs Leicester City di Vidio, Minggu 19 Februari 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Februari 2023 21:40
-
Bola Indonesia 18 Februari 2023 17:55
Hasil BRI Liga 1 Bali United vs Persebaya Surabaya: Skor 4-0
-
Bola Indonesia 18 Februari 2023 16:55
Hasil BRI Liga 1 2022/23 Arema FC vs Barito Putera: Skor 1-0
-
Asia 18 Februari 2023 05:10
Dua Assist Cristiano Ronaldo Bantu Al Nassr Taklukkan Al-Taawoun
-
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2023 05:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...