
Bola.net - Liverpool berhasil menangkan pertandingan lawan Wolverhampton di pekan ke-38 Premier League 2023/2024 di Anfield, Minggu (19/05/2024) malam WIB.
Pertandingan ini berlangsung dengan cukup menarik. Namun Liverpool secara umum lebih dominan.
Gol-gol Liverpool dihasilkan oleh Alexis Mac Allister dan Jarell Quansah. Sementara itu Wolverhampton harus bermain dengan 10 pemain setelah Nelson Semedo terkena kartu merah.
Advertisement
Kemenangan ini memantapkan Liverpool di posisi ketiga klasemen akhir Liga Inggris 2023/2024. Mereka mengemas 82 poin dari 38 laga. Sementara itu Wolverhampton ada di posisi 14 dengan raihan 46 angka.
Baca laporan jalannya pertandingan tersebut di abwah ini Bolaneters.
Babak Pertama
Liverpool langsung tampi menekan pertahanan Wolverhampton. Mereka berusaha bermain dengan sabar.
Mereka menekan dari berbagai sisi. Namun sayangnya sulit bagi Liverpool menembus pertahanan berlapis Wolves.
Van Dijk sempat mencoba memecah kebuntuan dengan tembakan jarak jauh. Tapi bola masih mengarah tepat ke pelukan kiper Wolves.
Pada menit ke-17 Wolves melancarkan serangan balik. Hasilnya Hwang Hee-Chan bisa melepas tembakan kaki kiri di dalam kotak penalti. Tapi bola masih bisa ditepis Alisson.
Pada menit ke-28, Wolves harus bermain dengan 10 pemain. Pasalnya Semedo dikartu merah usai dianggap melakukan tekel berbahaya pada Mac Allister. Pelanggarannya dianalisa oleh VAR dan ia akhirnya diusir keluar lapangan.
Liverpool akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-33. Eliott mengirim in-swinging cross dari kanan. Bola disambar oleh Mac Allister. 1-0!
Pada menit ke-40 Liverpool bisa mencetak gol keduanya. Dari sepak pojok di sisi kiri gawang Wolves, bola ditanduk di tengah kotak penalti dan terus bergulir ke tiang jauh pada Salah. Ia melepas tembakan kaki kanan dan akan dihalau oleh bek Wolverhampton. Namun ada Quansah yang melalukan blok sehingga bola tetap masuk ke gawang. 2-0!
Skor ini bertahan sampai turun minum. Liverpool 2-0 Wolverhampton.
Babak Kedua
Di awal babak kedua Liverpool langsung mencetak gol via Alexis Mac Allister. Namun gol ini dianulir karena sebelumnya bola sudah keluar lapangan sebelum diumpankan oleh Luis Diaz ke tengah kotak penalti.
Menit ke-50 Liverpool hampir saja mencetak gol lagi. Gakpo berhasil mengirim umpan dari halfspace kanan usai melewati Jose Sa. Bola disambar Luis Diaz tapi membentur mistar dan kemudian memantul ke tanah. Sayangnya bola tak sepenuhnya melewati garis gawang.
Tujuh menit kemudian Gakpo mendapat early cross yang matang dari kanan dan ia menyambutnya di tengah kotak penalti. Kontrolnya sempurna dan sukses melepas tembakan kaki kiri. Namun bola bisa diblok Jose Sa.
Serangan berlanjut dan setelah beberapa kali melakukan operan, Trent memberikan operan matang pada Mac Allister dari luar kotak penalti. Namun Mac Allister gagal membelokkan bola dengan sempurna di tengah kotak penalti dan bola melambung dari target.
Menit ke-68 Salah hampir menjebol gawang Wolverhampton. Ia mendapat kans melepas tembakan melengkung dari dalam kotak penalti ke pojok kanan atas gawang. Namun bola ditepis oleh Jose Sa.
Menit ke-85 Wolverhampton mencetak gol melalui sundulan kepala Doherty usai mendapat umpan in-swinging dari luar kotak penalti di halfspace kiri. Tapi gol itu dianulir karena ia terjebak offside lebih dahulu.
Pada akhirnya tak ada tambahan gol tercipta meski Liverpool berusaha menekan di sisa waktu yang ada. The Reds menang 2-0 atas Wolverhampton.
Susunan Pemain
Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Jarell Quansah, Virgil van Dijk, Andrew Robertson, Wataru Endo, Alexis Mac Allister, Harvey Elliott, Mohamed Salah, Cody Gakpo, Luis Diaz
Pelatih: Jurgen Klopp
Wolverhampton: Jose Sa; Toti Gomes, Max Kilman, Santiago Bueno, Rayan Ait-Nouri, Joao Gomes, Mario Lemina, Jeanricner Bellegarde, Nelson Semedo, Matheus Cunha, Hwang Hee-chan
Pelatih: Gary O'Neil
Klasemen Liga Inggris
Baca Juga:
- Jurgen Klopp: Titip Liverpool Ya, Slot!
- Wow! Real Madrid Coba Bajak Alexis Mac Allister dari Liverpool
- Jadi Pelatih Liverpool, Arne Slot Ingin Datangkan Pemain Portugal Ini
- Jadwal Lengkap Premier League 2023/2024 di SCTV dan Vidio
- Head to Head dan Statistik: Liverpool vs Wolverhampton
- Liverpool vs Wolverhampton dan Perpisahan Jurgen Klopp
- Tugas Liverpool: Cari Pengganti Mohamed Salah
- Arne Slot Konfirmasi Bakal Latih Liverpool Musim Depan
- Arne Slot Segera Gantikan Jurgen Klopp di Liverpool
- Jelang Laga Terakhir di Anfield, Klopp Gelar Sesi Foto Bareng Semua Staf Liverpool
- Pesan Thiago Untuk Liverpool dan Para Pendukungnya: Terima Kasih, Ini Suatu Kehormatan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Mei 2024 18:00
-
Liga Inggris 18 Mei 2024 17:30
-
Liga Inggris 17 Mei 2024 22:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...