
Bola.net - Liverpool tanpa ampun menghancurkan Manchester United di laga pekan ke-26 Premier League 2022/2023 di Stadion Anfield, Minggu (05/03/2023) malam WIB.
Pertandingan berlangsung sangat menarik. Sebab awalnya kedua tim sama-sama saling menyerang dan menciptakan sejumlah peluang. Namun Liverpool kemudian bisa menguasai jalannya laga.
Tiga pemain Liverpool mencetak brace. Mereka adalah Mohamed Salah, Cody Gakpo, dan Darwin Nunez. Satu gol lagi disumbangkan Roberto Firmino.
Advertisement
Dengan hasil ini Liverpool kini naik ke peringkat lima klasemen sementara Premier League 2022/2023 dengan raihan 42 angka dari 25 laga. Sementara Man United tetap di peringkat tiga dengan raihan 49 angka.
Baca laporan jalannya pertandingan tersebut di bawah ini Bolaneters.
Babak Pertama
Liverpool langsung berusaha menekan pertahanan Manchester United. Peluang langsung tecipta pada menit ketiga. Harvey Elliott mendapat peluang menembak dari dalam kotak penalti. Namun bola masih bisa diblok oleh Raphael Varane.
United kemudian bisa mendapat peluang untuk bisa menyerang balik Liverpool. Pada menit kesembilan, Antony memotong masuk ke tengah depan kotak penalti dari kanan dan melepas tembakan melengkung ke sisi kanan gawang The Reds. Tapi bola masih bisa diblok Alisson.
Menit ke-21 Liverpool melancarkan serangan dari kanan. Bola kemudian berakhir di sisi kiri dalam penguasaan Robertson. Ia mengecoh Dalot dan kemudian melepas tembakan dengan kaki kanannya. Namun bola masih bisa diblok. Beberapa saat kemudian Robertson mengirim umpan silang ke tengah kotak penalti pada Nunez, namun Martinez bisa menghalau umpan tersebut.
Menit ke-26 peluang apik didapat oleh MU. Dalot melepas umpan silang dari kanan ke tiang jauh. Di sana sudah ada Bruno Fernandez yang berdiri bebas untuk menanduk bola. Namun bola melebar ke sisi kiri gawang Liverpool.
Tak sampai semenit kemudian MU mendapat peluang lagi. Shaw mengirim umpan panjang ke depan kotak penalti dan mengarah tepat pada Rashford. Ia memutuskan untuk melepas tembakan first time. Sayang bola sentuhannya tak sempurna dan bola yang melaju lemah bisa dihentikan Alisson dengan mudah.
Menit ke-33 peluang didapat MU lagi. Kali ini dari tandukan Dalot, memanfaatkan umpan free kick dari sisi sayap kiri. Namun bola mengarah tepat ke Alisson.
Menit ke-41, gol akhirnya tercipta. Casemiro menjebol gawang Liverpool dengan tandukannya, memanfaatkan umpan tendangan bebas Bruno Fernandes dari sisi kiri. Namun gol itu tak disahkan karena pemain Brasil tersebut lebih dahulu berada dalam posisi offside.
Menit ke-43, gol akhirnya benar-benar tercipta. Robertson melepas umpan terobosan kepada Gakpo di halfspace kiri. Ia mengecoh Varane di kotak penalti dan kemudian melepas tembakan ke pojok kiri bawah gawang Man United. 1-0!
Gol tersebut jadi penutup laga babak pertama. Liverpool 1-0 Manchester United.
Babak Kedua
Di babak kedua Liverpool kembali berusaha menekan sejak awal. Usaha mereka langsung membuahkan pada menit ke-47.
MU kehilangan bola di tengah dan tak bisa menghalaunya saat sudah masuk di kotak penalti. Bola kemudian berakhir di kaki Harvey Elliott. Alih-alih menendang langsung ia mengirim umpan ke tengah kotak penalti dan peluang itu langsung dimaksimalkan oleh Nunez dengan tandukannya. 2-0!
Menit ke-50 Liverpool melancarkan serangan balik. Gakpo memberikan bola kepada Salah di sayap kanan. Pemain asal Mesir itu kemudian memberikan bola itu kembali pada Gakpo di kotak penalti. Dengan cerdik ia kemudian bisa menaklukkan David de Gea dari sudut sempit. 3-0!
Menit ke-58 peluang didapat Liverpool dari sepak pojok. Tandukan Konate hampir saja menjebol gawang MU namun bola meleset tipis ke sisi kiri gawang De Gea.
Man United coba memberikan perlawanan meski tertinggal 3-0. Namun api semangat mereka langsung dipadamkan oleh gol Salah pada menit ke-67. Liverpool melancarkan serangan balik dan setelah terjadi beberapa pantulan, bola mengarah pada pemain Mesir itu di ujung kotak penalti. Dengan kaki kanannya ia langsung melepas tembakan ke gawang. De Gea tak sanggup menghentikan laju bola tersebut. 4-0!
Menit ke-72 peluang didapat oleh MU. Rashford berhasil menerobos pertahanan Liverpool dan melewati Konate serta Alisson. Namun karena sudut tembakannya yang terlalu sempit bola cuma mengenai samping kanan gawang The Reds.
Menit ke-75, MU makin terbenam. Liverpool bisa mencetak gol kelimanya. Kali ini melalui Nunez lagi. Ia menanduk bola hasil umpan silang Henderson dari sisi kiri. 5-0!
Unggul lima gol membuat Liverpool tampil makin rileks dan percaya diri. Mereka akhirnya bisa mencetak gol keenam melalui Mohamed Salah. Ia memanfaatkan umpan dari Roberto Firmino.
Apakah Liverpool puas dengan enam gol? Ternyata tidak. Mereka masih menambah satu gol lagi pada menit ke-88 melalui Roberto Firmino, memanfaatkan umpan Salah. 7-0!
Gol tersebut menjadi gol terakhir yang tercipta di laga big match ini. Sejarah pun tercipta. Liverpool 7-0 Manchester United!
Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Ibrahima Konate, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Harvey Elliott; Mohamed Salah, Cody Gakpo, Darwin Nunez.
Pelatih: Jurgen Klopp
Manchester United (4-2-3-1): David de Gea; Diogo Dalot, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Fred, Casemiro; Antony, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Wout Weghorst.
Pelatih: Erik Ten Hag
Klasemen Premier League
Jangan Lewatkan:
- Panas! Trent Alexander-Arnold tak Tahan Lihat Manchester United Juara Carabao Cup
- Jurgen Klopp: Liverpool Siap Buat Manchester United Menderita di Anfield!
- John Barnes: Liverpool Bakal Kelabakan Saat Hadapi Manchester United
- Setelah Firmino, 4 Pemain akan Tinggalkan Liverpool di Musim Panas 2023
- Rio Ferdinand: Manchester United Bakal Menang di Anfield!
- Mau Menang di Anfield, MU Wajib Bertarung Hingga Titik Darah Penghabisan
- Demi Lanjutkan Momentum, Liverpool Bidik Poin Penuh Saat Jamu MU
- MU Emang Lagi Oke, Tapi Liverpool Sanggup Kalahkan Mereka!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Maret 2023 16:00
Dibuang Chelsea, Manchester United Siap Tampung Christian Pulisic
-
Liga Inggris 5 Maret 2023 15:45
Jadwal Bola Malam Ini, Minggu 5 Maret 2023 - Senin 6 Maret 2023
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...