Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Man United Tertahan!

Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Man United Tertahan!
Selebrasi Bruno Fernandes usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada laga tunda pekan ke-7 Liga Inggris 2022/2023, Kamis (19/1/2023) WIB. (c) Manchester United Official

Bola.net - Rekap hasil Liga Inggris tadi malam. Ada dua pertandingan tengah pekan yang dimainkan di Premier League 2022-2023 kali ini, melibatkan dua laga tunda Manchester United dan Manchester City.

Liga Inggris musim 2022-2023 berlangsung lebih seru dari musim-musim sebelumnya. Hingga 17 atau 18 pertandingan yang dimainkan sejauh ini, peta persaingan masih terbuka lebar.

Untuk saat ini Arsenal secara mengejutkan berada di puncak klasemen sementara. The Gunners membungkus 47 poin dari 18 pertandingan, cukup memuaskan untuk Mikel Arteta.

Arsenal dibuntuti oleh sang juara bertahan, Manchester City dengan 39 poin dari 18 pertandingan. Manchester United juga mulai menunjukkan konsistensi di bawah Erik ten Hag.

Terbaru, MU gagal menyalip Man City karena ditahan imbang Crystal Palace dalam hasil Liga Inggris tadi malam. Yuk simak hasil Liga Inggris tadi malam selengkapnya, Bolaneters!

1 dari 14 halaman

Hasil dan jadwal Liga Inggris malam ini

Kamis, 19 Januari 2023

Crystal Palace 1-1 Manchester United
(Michael Olise 90+1'; Bruno Fernandes 43')

Jumat, 20 Januari 2023

03.00 WIB | Manchester City vs Tottenham

2 dari 14 halaman

Hasil Crystal Palace vs Manchester United: Skor 1-1

Tren positif Manchester United harus terhenti di Liga Inggris 2022/2023. Man United hanya bisa meraih satu poin pada laga tunda pekan ke-7 yang berlangsung Kamis (19/1/2023) WIB.

Man United bermain imbang 1-1 dengan Crystal Palace di Selhurst Park. Man United sempat memimpin lewat gol Bruno Fernandes di menit ke-44, lalu disamakan oleh tendangan bebas langsung Michael Olise di menit ke-90+1.

Tambahan satu poin ini gagal mengantarkan Man United menyalip Man City di papan klasemen. Kedua tim memiliki poin yang sama, yaitu 39 poin.

Sementara bagi Palace, satu poin ini setidaknya mengamankan mereka di peringkat ke-12. Palace sudah mengumpulkan 23 poin dari 12 laga.

3 dari 14 halaman

Prediksi Manchester City vs Tottenham 20 Januari 2023

Manchester City akan menjamu Tottenham di Etihad Stadium pada laga tunda pekan ke-7 Premier League 2022/2023. Pertandingan Liga Inggris antara Manchester City vs Tottenham ini akan live Jumat, 20 Januari 2023, jam 03:00 WIB.

City baru saja tumbang 1-2 di markas sang rival sekota Manchester United. Sementara itu, Tottenham kalah 0-2 dalam derby melawan pemimpin klasemen Arsenal di kandang sendiri. Hasil-hasil itu membuat jarak di antara Arsenal dan City kini menjadi delapan poin.

City sedang berada dalam periode yang sedikit sulit. Sebelum ditaklukkan MU, pasukan Josep Guardiola juga dipecundangi Southampton 0-2 di ajang EFL Cup/Carabao Cup.

Saat melawan MU, City sejatinya unggul mutlak dalam hal penguasaan bola. Namun, City cuma mampu mencatatkan satu shot on target, yang berbuah gol pembuka oleh Jack Grealish dari assist Kevin De Bruyne pada menit 60. Mereka akhirnya kalah setelah kebobolan dua gol di menit 78 dan 82.

Sementara itu, Tottenham bermain cukup bagus melawan Arsenal, tetapi kalah. Unggul penguasaan bola maupun jumlah peluang, upaya-upaya tim asuhan Antonio Conte semuanya dimentahkan oleh Aaron Ramsdale di bawah mistar.

4 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 1 & 2 Liga Inggris 2022/23

Matchday 1

Crystal Palace 0-2 Arsenal
Fulham 2-2 Liverpool
Bournemouth 2-0 Aston Villa
Newcastle 2-0 Nottingham Forest
Tottenham 4-1 Southampton
Leeds United 2-1 Wolves
Everton 0-1 Chelsea
Leicester 2-2 Brentford
Man United 1-2 Brighton
West Ham 0-2 Man City

Matchday 2

Aston Villa 2-1 Everton
Southampton 2-2 Leeds United
Arsenal 4-2 Leicester
Brighton 0-0 Newcastle
Man City 4-0 Bournemouth
Wolves 0-0 Fulham
Brenford 4-0 Man United
Nottingham Forest 1-0 West Ham
Chelsea 2-2 Tottenham
Liverpool 1-1 Crystal Palace

5 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 3 & 4 Liga Inggris 2022/23

Matchday 3

Tottenham 1-0 Wolves
Everton 1-1 Nottingham Forest
Leicester 1-2 Southampton
Fulham 3-2 Brentford
Crystal Palace 3-1 Aston Villa
Bournemouth 0-3 Arsenal
West Ham 0-2 Brighton
Leeds United 3-0 Chelsea
Newcastle 3-3 Man City
Man United 2-1 Liverpool

Matchday 4

Southampton 0-1 Man United
Chelsea 2-1 Leicester
Brighton 1-0 Leeds United
Man City 4-2 Crystal Palace
Liverpool 9-0 Bournemouth
Brentford 1-1 Everton
Arsenal 2-1 Fulham
Wolves 1-1 Newcastle
Aston Villa 0-1 West Ham
Nottingham Forest 0-2 Tottenham

6 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 5 & 6 Liga Inggris 2022/23

Matchday 5

Crystal Palace 1-1 Brentford
Fulham 2-1 Brighton
Southampton 2-1 Chelsea
Leeds United 1-1 Everton
Bournemouth 0-0 Wolves
Man City 6-0 Nottingham Forest
Arsenal 2-1 Aston Villa
West Ham 1-1 Tottenham
Liverpool 2-1 Newcastle
Leicester 0-1 Man United

Matchday 6

Everton 0-0 Liverpool
Tottenham 2-1 Fulham
Nottingham Forest 2-3 Bournemouth
Chelsea 2-1 West Ham
Brentford 5-2 Leeds United
Wolves 1-0 Southampton
Newcastle 0-0 Crystal Palace
Aston Villa 1-1 Man City
Brighton 5-2 Leicester City
Man United 3-1 Arsenal

7 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 7 & 8 Liga Inggris 2022/23

Matchday 7

Ada 8 pertandingan matchday 7 yang ditunda dan belum dijadwalkan ulang

Matchday 8

Aston Villa 1-0 Southampton
Nottingham Forest 2-3 Fulham
Wolves 0-3 Man City
Brighton vs Crystal Palace (ditunda)
Newcastle 1-1 Bournemouth
Tottenham 6-2 Leicester City
Brentford 0-3 Arsenal
Chelsea vs Liverpool (ditunda)
Man United vs Leeds United (ditunda)
Everton 1-0 West Ham

8 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 9 & 10 Liga Inggris 2022/23

Matchday 9

Arsenal 3-1 Tottenham
Liverpool 3-3 Brighton
Fulham 1-4 Newcastle
Southampton 1-2 Everton
Crystal Palace 1-2 Chelsea
Bournemouth 0-0 Brentford
West Ham 2-0 Wolves
Man City 6-3 Man United
Leeds United 0-0 Aston VIlla
Leicester City 4-0 Nottingham Forest

Matchday 10

Newcastle 5-1 Brentford
Bournemouth 2-1 Leicester CIty
Man City 4-0 Southampton
Chelsea 3-0 Wolves
Brighton 0-1 Tottenham
West Ham 3-1 Fulham
Crystal Palace 2-1 Leeds United
Arsenal 3-2 Liverpool
Everton 1-2 Man United
Nottingham Forest 1-1 Aston Villa

9 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 11 & 12 Liga Inggris 2022/23

Matchday 11

Brentford 2-0 Brighton
Leicester 0-0 Crystal Palace
Wolves 1-0 Nottingham Forest
Fulham 2-2 Bournemouth
Tottenham 2-0 Everton
Southampton 1-1 West Ham
Man United 0-0 Newcastle
Leeds United 0-1 Arsenal
Aston Villa 0-2 Chelsea
Liverpool 1-0 Man City

Matchday 12

Brighton 0-0 Nottingham Forest
Crystal Palace 2-1 Wolves
Bournemouth 0-1 Southampton
Liverpool 1-0 West Ham
Brentford 0-0 Chelsea
Newcastle 1-0 Everton
Man United 2-0 Tottenham
Fulham 3-0 Aston Villa
Leicester 2-0 Leds United

10 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 13 & 14 Liga Inggris 2022/23

Matchday 13

Nottingham Forest 1-0 Liverpool
Everton 3-0 Crystal Palace
Man City 3-1 Brighton
Chelsea 1-1 Man United
Wolves 0-4 Leicester
Aston Villa 4-0 Brentford
Southampton 1-1 Arsenal
Leeds United 2-3 Fulham
Tottenham 1-2 Newcastle
West Ham 2-0 Bournemouth

Matchday 14

Leicester 0-1 Man City
Newcastle 4-0 Aston Vila
Bournemouth 2-3 Tottenham
Brighton 4-1 Chelsea
Crystal Palace 1-0 Southampton
Brentford 1-1 Wolves
Fulham 0-0 Everton
Liverpool 1-2 Leeds United
Arsenal 5-0 Nottingham Forest
Man United 1-0 West Ham

11 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 15 & 16 Liga Inggris 2022/23

Matchday 15

Nottingham Forest 2-2 Brentford
Wolves 2-3 Brighton
Man City 2-1 Fulham
Leeds United 4-3 Bournemouth
Everton 0-2 Leicester
Chelsea 0-1 Arsenal
Aston Villa 3-1 Man United
Southampton 1-4 Newcastle
West Ham 1-2 Crystal Palace
Tottenham 1-2 Liverpool

Matchday 16

Man City 1-2 Brentford
Liverpool 3-1 Southampton
Bournemouth 3-0 Everton
West Ham 0-2 Leicester
Tottenham 4-3 Leeds United
Nottingham Forest 1-0 Crystal Palace
Newcastle 1-0 Chelsea
Wolves 0-2 Arsenal
Brighton 1-2 Aston Villa
Fulham 1-2 Man United

12 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 17 & 18 Liga Inggris 2022/23

Matchday 17

Brentford 2-2 Tottenham
Southampton 1-3 Brighton
Leicester 0-3 Newcastle
Crystal Palace 0-3 Fulham
Everton 1-2 Wolves
Aston Villa 1-3 Liverpool
Arsenal 3-1 West Ham
Chelsea 2-0 Bournemouth
Man United 3-0 Nottingham Forest
Leeds United 1-3 Man City

Matchday 18

West Ham 0-2 Brentford
Liverpool 2-1 Leicester
Wolves 0-1 Man United
Man City 1-1 Everton
Fulham 2-1 Southampton
Bournemouth 0-2 Crystal Palace
Newcastle 0-0 Leeds United
Brighton 2-4 Arsenal
Tottenham 0-2 Aston Villa
Nottingham Forest 1-1 Chelsea

13 dari 14 halaman

Rekap hasil matchday 19 & 20 Liga Inggris 2022/23

Matchday 19

Brentford 1-3 Liverpool
Leicester City 0-1 Fulham
Arsenal 0-0 Newcastle
Everton 1-4 Brighton
Man United 3-0 Bournemouth
Southampton 0-1 Nottingham Forest
Leeds United 2-2 West Ham
Aston Villa 1-1 Wolves
Crystal Palace 0-4 Tottenham
Chelsea 0-1 Man City

Matchday 20

Aston Villa 2-1 Leeds United
Man United 2-1 Man City
Wolves 1-0 West Ham
Nottingham Forest 2-0 Leicester City
Brighton 3-0 Liverpool
Everton 1-2 Southampton
Brentford 2-0 Bournemouth
Chelsea 1-0 Crystal Palace
Newcastle 1-0 Fulham
Tottenham 0-2 Arsenal

14 dari 14 halaman

Klasemen Liga Inggris

Nah itu dia rekap hasil Liga Inggris tadi malam, ada MU yang tertahan di markas Crystal Palace, plus Man City yang harus kembali ke jalur kemenangan.