
Bola.net - Liverpool bermain imbang 1-1 dengan Fulham dalam laga leg kedua semifinal Carabao Cup 2023/2024 yang digelar di Craven Cottage, Kamis (25/1/2024) dini hari WIB.
Liverpool sempat unggul lebih dahulu lewat gol yang dicetak Luis Diaz di awal babak pertama. Fulham menyamakan skor di babak kedua berkat gol Issa Diop.
Berkat hasil ini, Liverpool pun berhak lolos ke partai final dengan kemenangan agregat 3-2. Di final, Liverpool akan menghadapi Chelsea yang sebelumnya menyingkirkan Middlesbrough.
Advertisement
Simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini.
Babak Pertama
Liverpool sudah berhasil membuka keunggulan pada menit ke-11. Menerima umpan lambung, Diaz mengontrol bola dengan baik sebelum melepas tembakan ke sudut sempit yang gagal dibendung Bernd Leno.
Menit ke-28, Diaz kembali membobol gawang Fulham. Namun, kali ini wasit memilih untuk menganulirnya. Winger asal Kolombia itu dianggap sudah berdiri dalam posisi offside.
Di sisi lain, Fulham cukup kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat Liverpool. Keunggulan 1-0 tim tamu pun bertahan hingga laga memasuki jeda turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Fulham mencoba meningkatkan intensitas serangan. Sementara itu, Liverpool sempat memperoleh peluang lewat aksi Harvey Elliott. Sayang, tembakannya masih bisa dimentahkan Leno.
Usaha Fulham akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-77. Akselerasi Harry Wilson dari sisi kiri diakhiri dengan crossing yang dituntaskan Issa Diop menjadi gol.
Fulham pun semakin bernafsu mencetak gol tambahan di sisa waktu untuk menyamakan skor agregat. Sayang, upaya mereka tak berhasil. Skor 1-1 pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Fulham: Bernd Leno; Timothy Castagne (Kenny Tete 83'), Tosin Adarabioyo, Issa Diop, Antonee Robinson; Joao Palhinha, Tom Cairney (Harrison Reed 83'); Bobby Decordova-Reid (Harry Wilson 67'), Andreas Pereira, Willian; Raul Jimenez.
Pelatih: Marco Silva.
Liverpool: Caoimhin Kelleher; Conor Bradley, Jarell Quansah, Virgil van Dijk, Joe Gomez; Harvey Elliott, Alexis Mac Allister (Curtis Jones 67'), Ryan Gravenberch (Bobby Clark 84'); Cody Gakpo (Ibrahima Konate 83'), Darwin Nunez (Diogo Jota 67'), Luis Diaz.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Hasil Lengkap Semifinal Carabao Cup
Rabu, 10 Januari 2024
- 03:00 WIB - Middlesbrough 1-0 Chelsea
Kamis, 11 Januari 2024
- 03:00 WIB - Liverpool 2-1 Fulham
Rabu, 24 Januari 2024
- 03:00 WIB - Chelsea 6-1 Middlesbrough
Kamis, 25 Januari 2024
- 03:00 WIB - Fulham 1-1 Liverpool
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 24 Januari 2024 20:28
Hasil Piala Asia 2023 Timnas Jepang vs Timnas Indonesia: Skor 3-1
-
Liga Inggris 24 Januari 2024 04:55
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 19:31
-
Voli 19 Maret 2025 19:22
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 19:15
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 19:01
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 18:53
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...