
Bola.net - Usianya masih 16 tahun, akan tetapi Liverpool tidak ragu-ragu untuk merekrut bocah bernama Harvey Elliott ini.
Saat masih di Fulham, Elliott diincar oleh banyak klub top. Sebut saja Barcelona, Real Madrid, PSG, plus RB Leipzig.
Fulham sebenarnya juga tak ingin melepasnya. Mereka bahkan menawarkan beasiswa kepada Elliott. Namun ia menolaknya.
Advertisement
Elliott akhirnya memilih gabung dengan Liverpool. Fulham nantinya akan menerima kompensasi sesuai dengan keputusan pengadilan.
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menyebut Elliott sebagai pemain yang sangat berkualitas. "Saya bisa mengatakan banyak hal yang positif mengenai anak ini," ujar Klopp. Sekarang ia berada di klub ini dan kami akan bekerja dengannya. Ia membutuhkan jam bermain dan kita lihat di mana ia bisa mendapatkan itu."
"Namun saya bisa bilang ia adalah pesepakbola yang sangat sangat bagus dan itulah mengapa kami tertarik membelinya."
Elliott disebut memiliki potensi untuk menjadi bintang besar. Dan ia sepertinya memang telah memiliki bekal untuk ke arah itu.
Lalu apa saja hal yang menandakan eks pemain QPR tersebut bakal jadi pemain bintang masa depan di Liverpool? Simak penuturannya di bawah ini.
Visi Jempolan
Elliott berkaki kidal dan posisi utamanya berada di sektor sayap kanan. Namun ia juga mampu bermain di sayap kiri maupun sedikit lebih ke tengah.
Ia cukup lincah. Namun kekuatan utamanya ada pada kreatifitas dan visinya yang jempolan. Ia memiliki mata yang jeli untuk bisa memberikan umpan matang pada rekannya di lini serang.
Salah satu contohnya ada di video di bawah ini, saat ia membela Fulham di ajang FFC U-23. Seperti yang terlihat, ia mampu mencari celah untuk memberikan umpan terobosan yang memanjakan striker.
Harvey Elliott's vision here... 🧙♂️👀
— Fulham Football Club (@FulhamFC) January 14, 2019
Highlights of #FFCU23s 3-1 victory away at @ManUtd: https://t.co/fcrBlPKueJ #COYW pic.twitter.com/uArFPJHeAo
Insting Gol
Tugas seorang winger tidak hanya memberikan umpan saja. Ia juga harus bisa mencetak gol.
Elliott pun bisa melakukannya. Ia punya insting gol yang bagus. Ia bahkan juga punya teknik yang mumpuni untuk bisa mencetak gol indah.
Contohnya di laga melawan Birmingham di laga U-23 di bawah ini. Ia mencetak gol tendangan voli yang brilian. Saat itu usianya masih 15 tahun.
Harvey Elliott produced THIS the last time #FFCU23S played @BCFC 😱
— Fulham Football Club (@FulhamFC) January 17, 2019
The teams face each other again tomorrow: https://t.co/CuhMpUpNia pic.twitter.com/9kCBBUUVBg
Ada juga laporan bahwa Elliott sempat mencetak gol dari tengah lapangan. Hal ini membuktikan bahwa ia memiliki insting gol yang sangat bagus.
Pemecah Rekor
Kompetisi Premier League merupakan kompetisi paling elit di dunia. Susah untuk bisa mendapat kesempatan bermain di kompetisi itu.
Namun hebatnya, Elliott sudah bisa bermain di Premier League saat masih berusia 16 tahun 30 hari. Ia menjalani debutnya di liga bersama Fulham pada 4 Mei 2019 lalu.
Ia pun resmi memecahkan rekor sebagai pemain termuda yang berlaga di Premier League. Rekor itu sebelumnya dipegang oleh eks pemain Fulham lainnya yakni Matthew Briggs selama 12 tahun.
88' Enter Harvey Elliott, who becomes the youngest ever player to play in the #PL 😳🤩#WOLFUL [1-0] pic.twitter.com/1SrrYk18l1
— Fulham Football Club (@FulhamFC) May 4, 2019
Sebelum itu ia juga telah memecahkan rekor lainnya. Ia menjadi pemain termuda yang bermain di Carabao Cup. Usianya saat melakoni debutnya di kompetisi itu masih 15 tahun 174 hari.
Pujian dari Murphy dan Cairney
Kapten Fulham Tom Cairney tak ragu untuk memberikan pujian setinggi langit kepada Elliott. Ia mengaku sangat terkesan dengan aksi sang remaja saat berlatih bareng.
“Ia adalah pemain sayap yang bermain di dalam lubang. Ia punya otak sepakbola yang hebat, mata untuk gol dan pemain yang sangat menghibur. Semoga ia akan memiliki karir yang panjang dan sukses."
Sementara itu eks gelandang Liverpool Danny Murphy juga memberikan pujian pada Elliott. Ia memprediksi sang winger akan mampu menjadi superstar.
“Ia penggiring bola yang hebat, ia sangat tajam dan ia punya kaki-kaki yang bagus. Ia bisa bermain di salah satu dari tiga peran di depan itu, mungkin di situlah kita melihatnya beraksi," ucapnya.
"Kita mungkin akan melihatnya di kompetisi piala domestik musim ini. Saya pikir anak ini bisa menjadi superstar dan jika ia punya bakat untuk melakukannya, ia ada di tempat yang tepat."
Harvey Elliott mungkin akan kesulitan untuk bisa menembus skuat inti Liverpool saat ini. Namun jika ia terus bekerja keras dan tekun berlatih di bawah arahan Jurgen Klopp, ia akan bisa bersinar dan menjadi andalan The Reds di masa depan. Mungkin saja ia bisa berkembang menjadi The Next Gareth Bale seperti yang dikatakan sebagian orang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Juli 2019 23:52
-
Liga Inggris 30 Juli 2019 12:02
-
Liga Inggris 30 Juli 2019 07:50
-
Liga Inggris 29 Juli 2019 23:24
Van Dijk Sebut Liverpool Tak Akan Bisa Menang Atas Manchester City
-
Liga Inggris 29 Juli 2019 22:59
Kalah dari Napoli, Van Dijk Tegaskan Liverpool Tak Perlu Panik
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...