Harry Kane Tolak Rumor ke Manchester United dengan Dalih Ingin Memenangkan Trofi di Tottenham

Harry Kane Tolak Rumor ke Manchester United dengan Dalih Ingin Memenangkan Trofi di Tottenham
Selebrasi Harry Kane dalam laga Premier League 2022/2023 Fulham vs Tottenham, Selasa (24/1/2023) (c) AP Photo/Frank Augstein

Bola.net - Harry Kane akhirnya memberikan komentar soal rumornya ke Manchester United. Pemain berusia 29 tahun itu menegaskan untuk tetap bersama Tottenham dan memenangkan trofi pertamanya.

Kane sudah bergabung dengan Tottenham sejak 2011 silam. Setelah melakukan pembaharuan kontrak terakhir pada 2018, kontraknya akan habis pada 2024 mendatang.

Selama lebih dari satu dekade berseragam The Lilywhites, Kane tidak sekalipun pernah memenangkan trofi. Padahal, rekornya secara individu terbilang fantastis.

Klub-klub besar lantas coba menggoda Kane yang perlu pencapaian yang layak dibanggakan di kariernya itu. Namun sejauh ini, belum ada yang berhasil menggodanya.

1 dari 4 halaman

Menangkan Trofi Pertama

Kane berambisi untuk bisa memenangkan trofi pertama bersama Tottenham. Ia melihat hal itu mungkin terwujud dengan kualitas skuad yang dimiliki.

“Tentu saja, saya ingin memenangkan trofi untuk Tottenham. Itu adalah tujuan saya sejak saya pertama kali bermain sebagai pemain utama. Sejauh ini, hal itu belum terwujud,” kata dia dilansir dari Mirror.

“Saya akan melanjutkan upaya saya untuk mencoba mencapai apa yang saya mau. Lagipula kami punya skuad yang sangat bagus, manajer yang fantastis, dan tidak ada alasan kami tidak bisa sukses musim ini,”jelasnya.

2 dari 4 halaman

Tunggu Akhir Musim

Saat disinggung soal seberapa yakin Tottenham dapat memenangkan trofi di musim ini, Kane tidak memberikan jawaban pasti. Ia hanya meminta orang-orang menunggu sampai jelang akhir musim.

“Kami hanya harus mengerahkan segala kemampuan kami untuk bisa melihat kami di posisi berapa pada bulan Mei atau Juni,” kata Kane.

“Kami mendapatkan kemenangan yang penting di laga terakhir dan kami masih membutuhkan lebih banyak jika kami ingin mendapat hasil yang baik di akhir musim,” lanjutnya.

3 dari 4 halaman

Pasang Harga Tinggi

Sementara itu, Tottenham diketahui memasang harga tinggi untuk pemain yang kontraknya akan habis 1,5 tahun lagi. Harganya mencapai 85 juta Euro.

Man United tidak sendirian yang meminati jasa Kane. Bayern Munchen juga sama tertariknya karena perlu sosok yang bisa menggantikan Robert Lewandowski.

Sumber: Mirror