
Bola.net - - Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane dipastikan cedera pergelangan kaki yang memaksanya menepi selama enam pekan ke depan. Kane diserang cedera ketika Tottenham takluk 0-1 dari Manchester United di Premier League akhir pekan lalu.
Uniknya, cedera Kane ini tampaknya juga merupakan kabar buruk bagi Barcelona. Sebab, Barca mungkin gagal mendapatkan Fernando Llorente di bursa transfer Januari ini. Besar kemungkinan Llorente akan dipercaya mengisi pos yang ditinggalkan Kane.
Kane baru bisa kembali merumput awal Maret mendatang. Tentu Mauricio Pochettino harus memutar otak untuk menemukan racikan yang tepat selama Kane menepi, Llorente bisa jadi jawaban.
Advertisement
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Membantu Barca
Kepergian Munir El Haddadi ke Sevilla memang membuat Barca harus mencarai striker pengganti. Saat ini tak ada pemain yang bisa jadi pelapis Luis Suarez. Kondisi inilah yang membuat Barca mempertimbangkan Llorente.
"Ada pembicaraan di Barcelona soal Llorente karena [Ernesto] Valverde pernah menyinggungnya sebagai target potensial. Valverde mengenal dia, dan Barca mencari pemain yang memahami posisi mereka [sebagai pelapis]," ujar Alejandro Moreno, analis sepak bola ESPN FC.
"Juga, dia merupakan pemain veteran yang akan melakukan tugasnya dengan baik, dan jika diminta bermain, Llorente mungkin mencetak beberapa gol."
Rencana Kacau
Meski demikian, Moreno yakin rencana Barca itu dikacaukan dengan cederanya Harry Kane. Kini, Pochettino jelas tak akan membiarkan Llorente pergi lantaran dia membutuhkan striker pengganti.
"Bagaimanapun, rencana itu kacau ketika Harrry Kane cedera. Sekarang jelas tak mungkin Spurs menyingkirkan Llorente karena tampaknya hanya dia striker alami yang mereka miliki," tutup dia.
Valverde sendiri pernah mengatakan bahwa dia tak terlalu memusingkan masalah pelapis Suarez ini. Dia mengaku selalu bisa memercayai pemain-pemain muda Barca.
Berita Video
Berita video Cover Story tentang tradisi turnamen antar kampung, Tarkam, yang akan terus berkembang meski tanpa ada peran langsung PSSI.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Januari 2019 20:40
-
Liga Champions 15 Januari 2019 17:55
-
Liga Spanyol 15 Januari 2019 17:00
-
Liga Spanyol 15 Januari 2019 16:40
Cari Striker Baru, Barcelona Pertimbangkan Fernando Llorente
-
Editorial 15 Januari 2019 15:22
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...