Hari Kedua Pengumuman ESL, Saham Manchester United Kembali Melonjak

Hari Kedua Pengumuman ESL, Saham Manchester United Kembali Melonjak
Skuat Manchester United merayakan gol Mason Greenwood ke gawang Tottenham, Minggu (12/4/2021) (c) AP Photo via Pool AFP

Bola.net - Gelombang penolakan terhadap keikutsertaan Manchester United di European Super League (ESL) nampaknya tidak berpengaruh kepada keuangan klub. Malah nilai saham klub berjuluk Setan Merah itu kembali naik akibat polemik ini.

Kemarin, kompetisi baru bertajuk ESL resmi diluncurkan. Manchester United adalah salah satu dari 12 inisiator dari turnamen tersebut.

Keikutsertaan MU di ESL mendapatkan banyak sekali kecaman. Sejumlah legenda dan perwakilan supporter mengecam keikutsertaan Setan Merah di turnamen ini.

Namun penolakan ini malah memberikan sentimen yang positif bagi keuangan MU. Manchester Evening News menyebut bahwa nilai saham MU malah kembali naik.

Simak situasi saham MU di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Saham Naik

Di hari Senin (19/4) kemarin, penolakan sejumlah elemen MU terhadap keikutsertaan Setan Merah malah berdampak positif pada saham mereka.

Di awal pembukaan Bursa Efek New York, Saham MU dikabarkan naik dengan angka yang cukup bagus. Yaitu berada di sekitar 6,4%.

Penguatan nilai saham MU ini dikarenakan tawaran finansial yang akan didapatkan Setan Merah di ESL.

2 dari 3 halaman

Naik Lagi

Di hari kedua, tepatnya Selasa (20/4) saham Manchester United kembali mengalami peningkatan.

Nilainya dikabarkan naik 11% dari nilai saham MU saat bursa saham New York ditutup di hari Jumat pekan lalu. Atau naik 4,6% dari hari Senin.

Pada awalnya nilai Saham MU berada di angka 16,17 dollar per lembar dan kini naik di angka 17.98 dollar per lembar.

3 dari 3 halaman

Internal Menolak

Meski ada sentimen yang positif, gelombang penolakan terhadap keikutsertaan MU di ESL semakin menguat.

Para pemain MU dilaporkan tidak senang dengan keputusan klub ikut ESL tanpa berkonsultasi dahulu dengan mereka.

(Manchester Evening News)