Hargreaves Yakin MU Bisa Finis Empat Besar

Hargreaves Yakin MU Bisa Finis Empat Besar
Zlatan Ibrahimovic dan Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Owen Hargreaves mengatakan Manchester United masih memiliki peluang yang bagus untuk finis di posisi empat besar musim ini.

Setan Merah sedang menjalani musim yang berliku setelah ditangani Jose Mourinho. Pria asal Portugal itu sudah mempersembahkan dua trofi tapi penampilan timnya di pentas Premier League masih belum cukup memuaskan.

MU kini sedang berada di peringkat keenam dan sudah terpaut 17 poin dari pimpinan klasemen Chelsea. Dengan demikian, peluang mereka untuk menjuarai gelar Premier League sudah habis.

Meskipun begitu, Hargreaves melihat peluang mantan timnya untuk menembus ke zona Liga Champions tertutup. Dengan tinggal menyisakan 12 pertandingan, Hargreaves cukup yakin MU bisa finis di posisi empat besar pada akhir musim.

"Masih ada kemungkinan yang realistis buat Manchester United masuk empat besar," kata Hargreaves kepada BT Sports.

"Jika mereka memenangkan pertandingan tersisa mereka akan berada dalam jarak yang dekat.

"Jika mereka keluar dari jarak yang dekat, Liga Europa akan menjadi titik fokus."