
Bola.net - - Pengamat sepakbola Inggris Jamie Redknapp menilai gelandang , Dele Alli, memiliki harga jual yang tinggi. Harga Alli saat ini menurutnya mencapai 50 juta pounds.
Alli menjadi salah satu pemain muda potensial yang dimiliki oleh Inggris. Usianya baru 20 tahun, namun ia sudah menjadi andalan bagi Tottenham dan timnas Inggris.
"Tottenham membayar 5 juta pounds untuk Alli. Saat ini ia menjadi pemain seharga lebih dari 50 juta pounds. Dia bisa mencetak gol, dia bisa mengkreasi gol dan bisa menjadi salah satu gelandang yang baik," ulas Redknapp.
Alli bergabung dengan Tottenham pada tahun 2015 yang lalu. Pada musim pertamanya, mantan pemain MK Dons ini sukses mencetak 10 gol di Premier League. Sementara pada musim ini ia sudah mencetak enam gol.
"Dia memiliki segalanya untuk menjadi salah satu gelandang terbaik di dunia."
"Dia seorang pemain sepak bola yang sensasional. Tottenham sangat beruntung memilikinya. Sungguh menakjubkan menyaksikan ia begitu cepat bisa menjadi pemain terbaik seperti saat ini dan saya pikir masih bisa lebih baik lagi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Desember 2016 19:49
-
Liga Inggris 28 Desember 2016 11:16
-
Liga Inggris 23 Desember 2016 15:50
-
Liga Inggris 23 Desember 2016 14:15
-
Bola Indonesia 21 Desember 2016 18:34
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...