Hanya Mau Klub Besar, Cech Sulit Tinggalkan Chelsea

Hanya Mau Klub Besar, Cech Sulit Tinggalkan Chelsea
Petr Cech (c) AFP
Bola.net - Kiper Chelsea, Petr Cech nampaknya akan tetap bertahan di Stamford Bridge meski hanya menjadi pelapis dari Thibaut Courtois. Minimnya klub besar Eropa yang menjadi peminat kiper asal Repubik Ceko tersebut menjadi penyebab utama kecilnya kemungkinan transfer terwujud di pergantian tahun.

Hal tersebut diungkapkan oleh agen Cech, Viktor Kolar. Menurutnya, pemain 32 tahun tersebut hanya ingin pindah ke klub yang punya kesempatan meraih trofi.

Meski demikian, Kolar tak menutup sepenuhnya opsi pindah di bursa transfer Januari mendatang.

"Dalam sepakbola anda tak boleh menutup kemungkinan apapun. Namun jika mempertimbangkan fakta bahwa Petr punya ambisi untuk jadi kiper di klub papan atas, kami tak punya banyak opsi," ungkap Kolar seperti dilansir Transfermarketweb.

"Hanya sedikit klub sesuai kriteria kami yang mencari kiper baru di bursa transfer musim dingin. Kemungkinan Petr pindah Januari mendatang tak terlalu besar."[initial]


 (tmw/mri)