Hanya Fokus Derby, Pellegrini Tegaskan Tak Takut Dipecat City

Hanya Fokus Derby, Pellegrini Tegaskan Tak Takut Dipecat City
Manuel Pellegrini (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini kembali menegaskan untuk kesekian kalinya bahwa dirinya sama sekali tak khawatir dengan masa depannya di The Citizens.

Telah banyak beredar rumor bakal dipecatnya Pellegrini pada akhir musim nanti. Rumor tersebut muncul setelah The Citizens kemungkinan besar gagal mempertahankan gelar Premier League mereka dan juga kembali gagal di Liga Champions musim ini.

Bukan itu saja, beberapa hasil buruk yang diraih Manchester City sejak pergantian tahun ini juga semakin memanaskan rumor kepergiannya di akhir musim nanti. Namun Pellegrini menegaskan ia saat ini hanya berpikir untuk tim, bukan tentang masa depannya.

"Saya tak berbicara tentang masa depan saya, karena itu tak penting. Saya hanya berpikir tentang laga melawan Manchester United," tegasnya.

"Saya merasa semua orang mendukung saya di klub ini. Para pemain senang dengan cara kerja kami dan cara kami bermain. Saya tak melihat ada masalah dalam klub. Tapi anda tak pernah tahu apa yang terjadi pada Agustus dan pada akhir musim nanti. Bila anda bertanya kepada saya, saya tak takut dengan pemecatan karena saya pikir kami berada di jalan yang benar tapi kami di momen yang buruk," tandasnya.[initial]

 (gua/dzi)