Hanya 1 Shot on Target Lawan Man City, Masalah Arsenal di Mana Sih Arteta?

Hanya 1 Shot on Target Lawan Man City, Masalah Arsenal di Mana Sih Arteta?
Mikel Arteta berpelukan dengan Josep Guardiola jelang laga Arsenal vs Manchester City, Minggu (21/02/2021) malam WIB. (c) Pool PA via AP Photo

Bola.net - Arsenal kalah tipis dengan skor 0-1 dari Manchester City pada duel pekan ke-25 Premier League, Minggu (21/2/2021). Meski kalah, seharusnya The Gunners boleh bangga sudah menyuguhkan permainan impresif.

Betapa tidak, sebelumnya Arsenal diduga bakal babak belur dihajar Man City yang sedang sangat bagus, tapi ternyata mereka hanya kalah 0-1. Permainan The Gunners pun terbilang cukup baik.

Pep Guardiola juga memuji permainan Arsenal yang benar-benar merepotkan, terlepas dari 10-15 menit pertama yang jadi milik Man City. Sayangnya Arsenal kurang sentuhan akhir untuk mencetak gol, masalah yang sama kembali terulang.

Tercatat, Arsenal hanya bisa membuat 1 shot on target selama 90 menit. Apa kata Arteta soal masalah ini?

1 dari 2 halaman

Masalah lain lebih serius

Arteta tahu hanya 1 shot on target tampak buruk, tapi baginya ada masalah lain yang lebih mengkhawatirkan. Dia melihat timnya bermain baik dan bisa membuka celah pertahanan Man City, tapi final pass Arsenal sangat buruk.

"Bagi saya, masalah terbesarnya adalah ketika kami menemukan celah besar melawan mereka, itu jelas sangat sulit karena organisasi permainan mereka, saya kira kami bisa melakukannya beberapa kali hari ini," buka Arteta di Arsenal.com.

"Sayangnya final pass dan sentuhan akhir kami tidak cukup bagus, jadi jelas Anda tidak akan bisa membuat tembakan tepat sasaran."

2 dari 2 halaman

Ancaman Arsenal

Meski kalah dan buruk dalam torehan shot on target, Arteta melihat timnya bermain baik dan benar-benar mengancam Man City. Menurutnya ancaman tidak hanya berupa shot on target dan Arsenal bisa melakukan itu.

"Ancaman serangan yang Anda ciptakan bukan hanya melalui tembakan, melainkan juga dengan situasi-situasi berbahaya yang bisa Anda buat. Dan itu menuntun pada hasil memuaskan," sambung Arteta.

"Kami mendapatkan beberapa momen yang sangat bagus dan momen di mana kami benar-benar mengimbangi mereka, tapi faktanya final pass dan kualitas kami tidak cukup bagus untuk mencetak gol," tandasnya.

Sumber: Arsenal