Hamann: Van Gaal Tak Butuh 200 Juta Pounds

Hamann: Van Gaal Tak Butuh 200 Juta Pounds
Louis Van Gaal. (c) afp
Bola.net - Legenda Liverpool, Dietmar Hamann, mengatakan bahwa seorang Louis Van Gaal tak butuh dana sebesar 200 Juta Pounds untuk bisa membawa Manchester United kembali berjaya.

Sebelumnya, Pelatih asal Belanda tersebut memang dikabarkan hampir pasti menangani Setan Merah musim depan. Van Gaal pun disebut akan dibekali dana besar untuk berbelanja pemain, mencapai 200 juta Pounds. Manajemen United mau memberikan dana besar agar prestasi mereka tak kian melorot.

Namun, menurut penilaian Hamann, Van Gaal sejatinya tak butuh dana yang melimpah untuk membenahi United. Pasalnya, eks pelatih Barcelona FC tersebut memiliki kualitas yang mumpuni, terutama dalam hal mengembangkan kemampuan seorang pemain.

"Saya kira mereka tak butuh perombakan besar-besaran. Saya kira mereka juga tak butuh menghabiskan 200 juta Pounds untuk membeli delapan atau sepuluh pemain baru. Jika mereka membeli tiga atau empat pemain berkualitas, mereka memiliki kesempatan bangkit musim depan. Masalah yang sebenarnya adalah mengeluarkan kemampuan terbaik para pemain, yang jelas tak bisa dilakukan oleh David Moyes. Itulah hal pertama, terbesar dan satu-satunya hal yang harus dilakukan, ujar Hamann pada talkSPORT.

"Banyak orang yang sudah saya ajak berbicara mengatakan bahwa, untuk urusan sepakbola, dia adalah salah satu yang terbaik. Dia adalah pria yang cerdas dan seorang juru taktik dan dia mampu mengembangkan kemampuan para pemainnya, dan itulah kuncinya. Orang-orang lupa bahwa mereka (United) memiliki pemain-pemain muda berbakat dan Dia akan mengembangkan kemampuan mereka. Hal itu nyaris sama pentingnya dengan memenangkan pertandingan karena mereka adalah masa depan bagi MU," beber pria asal Jerman tersebut. [initial]

 (ts/dim)