Hamann Lebih Suka Jadikan Gerrard Teman Ketimbang Lawan

Hamann Lebih Suka Jadikan Gerrard Teman Ketimbang Lawan
Fernando Torres dan Steven Gerrard (c) AFP
Bola.net - Dietmar Hamann mengaku tak mau bermain melawan Steven Gerrard di atas lapangan dan memilih menjadikannya sebagai rekan satu tim saja.

Hamann pernah bermain bersama Gerrard di Liverpool dari tahun 1999 hingga tahun 2006. Namun sebelum itu ia pernah bermain melawan skipper The Reds itu kala masih membela Newcastle dan juga Timnas Jerman.

Pengalaman itu ternyata membuat Hamann sampai pada satu kesimpulan: lebih baik bermain dalam satu tim bersama Gerrard ketimbang menjadi lawannya. Sebab, ia adalah tipe gelandang serba bisa yang bisa mengancam gawang lawan dengan berbagai cara.

"Saya pernah bermain melawannya juga. Jarang sekali kita melihat seorang gelandang dengan ukuran tinggi badan yang bisa berlari cepat. Ia adalah gelandang dengan kemampuan komplit," puji Haman dalam kolomnya untuk The Guardian.

"Anda harus menutup pergerakannya ketika ia berjarak 25 yards dari gawang., karena ia bisa mencetak gol dari jarak tersebut. Tapi Anda tak bisa menjaganya terlalu ketat karena ia bisa meloloskan diri dan menendang bola melewati Anda. Saya lebih suka menjadikannya rekan satu tim saya," tegas eks pilar timnas Jerman itu. [initial]

 (gua/dim)