Hamann Bantah Yakinkan Klopp ke Liverpool

Hamann Bantah Yakinkan Klopp ke Liverpool
Jurgen Klopp (c) AFP
Bola.net - Dietmar Hamann membantah bahwa dirinya ikut berperan dalam meyakinkan Jurgen Klopp untuk menerima tawaran dari Liverpool. Meskipun begitu, Hamann menganggap Klopp sudah mengambil keputusan yang tepat.

Klopp sempat mengambil istirahat sejenak usai mengundurkan diri dari Borussia Dortmund pada akhir musim lalu. Pria asal Jerman tersebut saat ini ditunjuk menjadi manajer anyar The Reds untuk menggantikan Brendan Rodgers.

"Saya tidak berbicara dengan dia sebelum dia datang ke sini karena Liverpool tidak perlu jualan kepada siapa pun, dan semua orang di seluruh dunia tahu seperti apa sejarah dan tradisi yang dibawa," kata Hamann di situs resmi Liverpool.

"Saya sudah tidak berbicara dengannya dalam beberapa minggu atau bulan terakhir. Saya sudah bertemu dengan dia beberapa kali, saya tidak akan mengatakan saya mengenalnya dengan baik, dan saya pikir dia membuat pilihan yang tepat."[initial]

 (lfc/ada)