Halftime Talk dan Kemenangan MU Lawan Brighton, Apa yang Terjadi di Ruang Ganti?

Halftime Talk dan Kemenangan MU Lawan Brighton, Apa yang Terjadi di Ruang Ganti?
Aksi Mason Greenwood dalam laga Manchester United vs Real Sociedad, Jumat (26/2/2021) (c) AP Photo

Bola.net - Manchester United tampil buruk pada babak pertama laga melawan Brighton. Namun, menurut Mason Greenwood, halftime talk yang tepat membuat United tampil jauh lebih baik pada babak kedua.

United menjamu Brighton pada laga pekan ke-30 Premier League, Senin (5/4/2021) dini hari WIB. Pada duel yang digelar di Old Trafford tersebut, United menang dengan skor 2-1.

Brighton unggul lebih dulu pada menit ke-13. Eks pemain United, Danny Welbeck membobol gawang Dean Henderson.

United baru membalas pada babak kedua. Marcus Rashford dan Mason Greenwood mencetak gol pada menit ke-62 dan 83. United mendapat tiga poin dan tetap berada di posisi kedua klasemen dengan raihan total 60 poin.

1 dari 2 halaman

Halftime Talk yang Menentukan

Manchester United tidak mampu membalas gol Welbeck pada babak pertama. Di ruang ganti, Ole Gunnar Solskjaer dan Harry Maguire secara bergantian mengirim pesan ke pemain pada sesi halftime talk.

"Ini adalah malam yang sulit. Ketika mereka mencetak gol pertama kami tahu kami harus bereaksi dan menampilkan performa yang lebih baik. Babak kedua luar biasa, semua orang fokus dan aktif," kata Greenwood.

"Solskjaer mengatakan bagiannya, para pemain mengatakan bagian mereka, jelas Harry Maguire sebagai kapten. Mereka vokal dan mengatakan kepada para pemain bahwa mereka bisa melakukan lebih baik."

"Itulah yang kami lakukan di babak kedua," tegas pemain 19 tahun tersebut.

2 dari 2 halaman

Janji Cetak Gol Lebih Banyak

Greenwood memastikan raihan tiga poin United lewat golnya pada menit ke-83. Bagi pemain jebolan akademi United itu, itu adalah hol keduanya musim ini di Premier League. Jumlah yang sangat minim karena musim lalu dia mencetak 10 gol.

"Gol itu pemacu kepercayaan diri. Saya tahu saya tidak mencetak gol sebanyak musim lalu di Premier League tetapi saya mencetak gol sundulan malam ini, yang merupakan sesuatu yang telah saya kerjakan di belakang layar," kata Greenwood.

"Bruno Fernandes terus bermain bagus sepanjang waktu, setiap pertandingan dia membuat assist dan kami semua percaya pada Rashford, penyelesaian yang bagus," tutup Greenwood.

Sumber: Manchester Evening News