
Bola.net - Rumor mengenai pengganti Jadon Sancho sebagai target transfer Manchester United di musim panas ini semakin bertambah. Kali ini Setan Merah dikabarkan mengincar sosok Hakan Calhanoglu dari AC Milan.
Hampir tiga bulan terakhir, nama Sancho terus dikaitkan dengan Manchester United. Winger 20 tahun itu disebut-sebut menjadi buruan utama Ole Gunnar Solskjaer.
Namun sejauh ini transfer Sancho masih belum kunjung terealisasi. Pihak Dortmund baru-baru ini mengatakan bahwa sang winger akan bertahan di Signal Iduna Park musim depan.
Advertisement
MU sendiri diberitakan tidak menyerah, meski mereka juga mulai mempersiapkan rencana cadangan jika gagal mendapatkan Sancho. Tuttomercatoweb mengklaim bahwa kini MU menyasar sosok Calhanoglu sebagai pengganti Sancho.
Simak situasi rencana transfer MU selengkapnya di bawah ini.
Pemain Serba Bisa
Menurut laporan tersebut, Ole Gunnar Solskjaer tertarik untuk mendapatkan jasa Calhanoglu karena kemampuannya untuk bermain di beberapa posisi.
Ia diketahui tampil dengan sangat baik saat bermain di belakang striker. Namun ia juga bermain dengan baik saat ditaruh di sektor sayap.
Solskjaer juga semakin tertarik merekrut Calhanoglu setelah melihat statistiknya yang impresif musim ini.
Masuk Daftar
Menurut laporan tersebut, Manchester United belum memutuskan untuk melakukan upaya nyata untuk mendapatkan Calhanoglu.
Pasalnya mereka masih fokus untuk merayu Dortmund. Mereka optimistis bisa mendapatkan jasa Sancho di musim panas ini.
Namun jika Sancho benar-benar gagal didapatkan, baru mereka menyasar Calhanoglu dan beberapa alternatif lainnya.
Kontrak Menipis
MU sebenarnya berpeluang untuk mengamankan jasa Calhanoglu.
Sang pemain diketahui kontraknya akan habis di San Siro pada tahun 2021 mendatang, dan ia bisa direkrut di kisaran angka 15 juta Euro saja.
(Tuttomercatoweb)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Agustus 2020 21:00
-
Liga Eropa UEFA 12 Agustus 2020 20:40
Sevilla Tim Kuat, Tapi MU yang Bakal Lolos ke Final Liga Europa
-
Liga Inggris 12 Agustus 2020 20:20
Manchester United Benar-Benar Tertarik Ingin Rekrut Gabriel Magalhaes
-
Liga Eropa UEFA 12 Agustus 2020 20:00
-
Bundesliga 12 Agustus 2020 19:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...