
Bola.net - - Penjaga gawang Arsenal, Petr Cech menyebut kemenangan 3-0 yang diraih timnya atas Watford, Minggu (11/3) sebagai kemajuan besar usai diterpa hasil negatif dalam beberapa laga belakangan.
Arsenal menang di Emirates Stadium melalui gol-gol yang disumbang Shkodran Mustafi, Pierre-Emerick Aubameyang dan Henrikh Mkhitaryan. Cech sendiri juga berjasa dengan menyelamatkan penalti Troy Deeney.
Setelah sempat menelan empat kekalahan beruntun, kemenangan ini menjadi yang kedua beruntun diraih Arsenal setelah pada tengah pekan kemarin The Gunners mempermalukan AC Milan 2-0 dalam ajang Liga Europa.
"Anda tak bisa mengatakan karena kami memenangi dua laga dalam satu pekan kami keluar dari (krisis), tapi ini adalah kemajuan besar dalam usaha mencoba dan mengakhiri musim dengan keberhasilan dan melihat apa yang kami bisa dapat," ujar Cech kepada BBC Sport.
Bagi Cech, hasil ini terasa istimewa karena kiper asal Republik Ceko itu mencatatkan clean sheet ke-200 di Premier League.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Maret 2018 23:23
-
Liga Inggris 11 Maret 2018 22:25
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2018 17:37
-
Liga Italia 11 Maret 2018 07:30
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2018 02:40
Gattuso: Milan Akan Bertandang ke London Bukan untuk Liburan
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...