
Bola.net - Kemenangan atas Sheffield begitu berarti bagi Arsenal. Selain mendapatkan tiga poin, The Gunners juga berhasil menjaga momentum positifnya di Premier League.
Arsenal menantang tuan rumah Sheffield dalam laga pekan 27 Premier League 2023/2024, Selasa (5/3/2024) dini hari WIB. The Gunners dengan skor telak 6-0 di Bramall Lane.
Arsenal mampu unggul lima gol di babak pertama melalui aksi Martin Odegaard, gol bunuh diri Jayden Bogle, Gabriel Martinelli, Kai Havertz, dan Declan Rice. Ben White menambah keunggulan The Gunners di babak kedua.
Advertisement
Berkat kemenangan ini, Arsenal berada di peringkat ketiga klasemen Premier League dengan koleksi 61 poin. Mereka tertinggal dua angka dari Liverpool yang berada di puncak.
Jaga Momentum
Dengan mengalahkan Sheffield, Arsenal berhasil menjaga momentum positifnya. Mereka kini selalu meraih kemenangan dalam tujuh pertandingan beruntun di Premier League.
Kami ingin menjaga momentum ini. Kami memiliki beberapa pertandingan bagus sekarang di liga," kata Martin Odegaard dilansir Arseblog.
"Kami ingin mempertahankannya dan kami selalu ingin memulai dengan kuat. Apalagi kalau datang ke tempat seperti ini, bisa jadi agak rumit kalau tidak memulainya dengan baik."
Bisa ke Puncak Akhir Pekan Ini
Arsenal bisa ke puncak klasemen pada akhir pekan ini apabila bisa mengalahkan Brentford sebelum laga Liverpool vs Manchester City berlangsung.
"Setiap pertandingan sangat penting sekarang. Anda melihat kualitas di liga ini," lanjut Odegaard.
"Di puncak klasemen, ini adalah pertarungan yang bagus, kualitasnya ada, dan setiap pertandingan penting.
"Jadi ini adalah pertandingan penting lainnya dan tiga poin lagi yang ingin kami dapatkan. Mudah-mudahan, kita bisa melakukan itu."
Sumber: Arseblog
Jadwal Pertandingan Arsenal Berikutnya
Pertandingan: Arsenal vs Brentford
Kompetisi: Premier League
Venue: Emirates Stadium
Hari: Minggu, 10 Maret 2024
Jam: 00.30 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 Maret 2024 23:24
-
Liga Inggris 4 Maret 2024 22:41
Saingi MU, Arsenal Ikut Kejar Bomber Tajam Liga Portugal Ini
-
Liga Inggris 4 Maret 2024 18:30
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...