Hadapi Palace, Alexis Sanchez Dinilai Tampil Buruk

Hadapi Palace, Alexis Sanchez Dinilai Tampil Buruk
Alexis Sanchez. (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool, Steve Nicol, percaya bahwa bintang Arsenal, Alexis Sanchez, tampil buruk kala timnya mengalahkan Crystal Palace 2-1 di laga perdana Premier League pekan lalu.

Tim asuhan Arsene Wenger membutuhkan gol di menit akhir dari Aaron Ramsey untuk mengalahkan Palace, yang tampil tanpa manajer, di kandang mereka sendiri di Emirates.

"Sanchez tampil amat buruk. Bola yang ia kirimkan, entah dari situasi bola mati atau bola biasa, sama sekali tidak bagus. Semuanya terlalu kuat, terlalu lemah, atau terlalu tinggi," tutur Nicol menurut laporan ESPN.

"Ia tidak mampu melepaskan satu pun umpan yang bagus, namun anda bisa katakan bahwa ia masih kelelahan usai tampil di Piala Dunia," pungkasnya.

Arsenal tengah bersiap untuk menghadapi Besiktas di laga leg pertama play-off Liga Champions di Turki. [initial]

 (espn/rer)