Hadapi Harry Kane, Arsenal Pasang Ospina?

Hadapi Harry Kane, Arsenal Pasang Ospina?
Petr Cech (c) ist

Bola.net - - Pada pertandingan menentukan kontra Sabtu (10/2), besok, terancam tampil tanpa kekuatan penuh. Khususnya pada posisi penjaga gawang, kiper andalan Arsenal, Petr Cech, berpeluang tidak bisa tampil.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Arsene Wenger pada sesi konferensi pers sebelum pertandingan. Sebagaimana tertulis pada situs resmi klub, Wenger menyebut bahwa Petr Cech tengah berkutat dengan masalah kebugaran dan terpaksa absen latihan.

Ditanya lebih lanjut, Wenger pun tak tahu pasti siapakah kiper yang akan dipilihnya pada derbi London utara tersebut. Selebihnya, pelatih berkebangsaan Perancis ini menegaskan bahwa skuat yang diturunkan tidak akan jauh berbeda dari formasi Arsenal saat membungkam pekan lalu.

"Kami memiliki beberapa masalah soal Petr Cech, saat ini kami tidak begitu yakin karena dia terpaksa tidak berlatih. Saya tidak tahu apakah dia akan dapat bermain," ujar Wenger.

Kendati demikian, Wenger mengaku bahwa dirinya tidak terlalu memusingkan permasalahan tersebut. Pasalnya, Arsenal memiliki opsi lain yang tak kalah baiknya dalam urusan menjaga gawang, yakni David Ospina.

"Saya tidak akan mengambil risiko untuk memainkan Cech jika dia tidak fit seratus persen. Selain itu, saya sangat percaya pada kemampuan David Ospina," lanjut dia.

"Keputusannya akan saya tentukan besok, yang jelas, kami tidak memiliki masalah soal penjaga gawang," tandas Wenger.