Gundogan Gantikan Toure di Man City

Gundogan Gantikan Toure di Man City
Ilkay Gundogan (c) Bongarts
- Manchester City sedang menyiapkan tawaran kepada gelandang Borussia Dortmund, Ilkay Gundogan pada musim depan. Pemain ini akan diplot untuk menggantikan posisi Yaya Toure.


Yaya Toure besar kemungkinan memang akan meninggalkan City. Pemain asal Pantai gading memiliki hubungan personal yang tidak begitu apik dengan pelatih City musim depan, Josep Guardiola.


Sebagai gantinya, seperti ditulis Sun on Sunday, City sedang berupaya mendatangkan Gundogan dari Jerman.


Bahkan, penggawa timnas Jerman dikabarkan merupakan pilihan Guardiola secara langsung. Eks pelatih Barcelona ini telah memasukkan nama Gundogan dalam daftar belanjanya musim depan.


Gundogan pada bursa transfer musim depan juga menjadi pemain yang diinginkan Liverpool. [initial]


 (sun/asa)