Gullit: Torres Tak Cukup Bagus Bagi Chelsea

Gullit: Torres Tak Cukup Bagus Bagi Chelsea
Gullit rayakan kemenangan Chelsea di Liga Champions. (c) AFP
Bola.net - Penampilan Fernando Torres masih menjadi bahan perdebatan banyak pengamat. Sebagian menilai bahwa Torres masih merupakan penyerang kelas atas, sebagian lagi mengatakan bahwa Torres masih belum maksimal.

Torres dibeli Chelsea dari Liverpool dengan harga 50 juta pound. Saat masih berkostum The Reds, Torres merupakan mimpi buruk bagi bek-bek Premier League. Ketajamannya di depan gawang lawan diakui oleh semua pihak.

Begitu bergabung dengan Chelsea, Torres seperti kehilangan sentuhannya. Ia mengalami masa-masa sulit karena keran golnya macet. Banyak yang menyebut bahwa Torres merupakan pembelian yang gagal bagi Chelsea.

Pada awal musim ini, Torres kembali menunjukkan ketajamannya. Ia diplot menjadi ujung tombak penyerangan The Blues. Sayang, Torres kembali kesulitan mencetak gol dalam beberapa laga terakhir.

Menurut mantan pemain Chelsea dan timnas Belanda Ruud Gullit, Torres akan menjadi beban Chelsea jika tak segera menemukan permainan terbaiknya. Gullit mengungkapkan opininya kepada Sky Sports.

"Torres harus bisa berkontribusi lebih bagi timnya. Dia tak cukup bagus bagi Chelsea saat ini. Kadang Chelsea terlihat seperti bermain dengan sepuluh orang saja. Torres seperti sebuah misteri, dia harus cepat memperbaiki performanya," ucap Gullit. (mrc/hsw)