Gullit: Pep Akan Sulit Mengulangi Suksesnya di Chelsea

Gullit: Pep Akan Sulit Mengulangi Suksesnya di Chelsea
Ruud Gullit. (c) AFP
Bola.net - Ruud Gullit menilai bahwa Josep Guardiola akan sulit untuk mengulang kesuksesannya di Barcelona jika ia menjadi manajer Chelsea.

Pemecatan Roberto Di Matteo jelas membuat Chelsea berada dalam kondisi yang fluktuatif. Hal itu lah yang saat ini coba ditangani oleh pelatih sementara Rafael Benitez.

Status Benitez tersebut tidak terlepas dari niatan Roman Abramovich yang masih getoh untuk berburu tanda tangan Pep Guardiola. Di tengah keyakinan sang presiden yang seperti itu, mantan bintang The Blues, Gullit menyatakan bahwa Pep akan sulit meraih kesuksesan yang sama bersama dengan klub asal kota London itu.

"Saya rasa apa yang dilakukan Pep (Guardiola) di Barcelona akan sulit untuk diulangi. Meskipun ia memiliki pemain yang sama di sama, bukan berarti ia bisa melakukan hal yang sama dua kali, apa lagi dengan kebudayaan yang berbeda," terang Gullit. (espn/bgn)